MEGAPOLITAN

Usut Dugaan Pencurian Suara di Jakarta, Sejumlah Partai Bentuk ‘Koalisi Bidakara’

MONITOR, Jakarta – Dugaan adanya pencurian suara wilayah Jakarta menjadi sorotan sejumlah partai politik di Jakarta. Diinisiasi Partai Gerindra, PPP, Golkar, Perindo dan Hanura membentuk koalisi Bidakara untuk menyelidiki dan mengusut kasus pencurian suara tersebut.

Apalagi kuat dugaan jika KPU ikut dalam cawe-cawe perolehan suara partai yang diraih lewat kerja keras kader itu.

“Koalisi ini terbentuk karena kami merasa dirugikan. Jadi semangat 5 partai yang ada didalam koalisi ini merasa perlu adanya keadilan dan transparansi dalam penghitungan suara di tiap wilayah Jakarta,” ujar Ketua DPD Gerindra DKI, M Taufik kepada wartawan di Gedung DPRD DKI.

Untuk menindaklanjuti adanya dugaan kecurangan itu, koalisi lima partai pun akan melaporkan KPU dan Bawaslu ke DKPP.

“Kita ingin semuanya bisa terungkap agar pelaksanaan pemilu di DKI bersih tanpa ada kecurangan. Dan yang utama lagi, tidak ada pihak yang dirugikan,”ujarnya.

Recent Posts

Sambut HAB Ke-80, PPAQI dan Guru PAUDQu Gelar 1.000 Khataman Al-Qur’an

MONITOR, Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pendidik PAUD Al-Qur’an (DPP IPPAQI) menggelar 1.000 Khataman…

11 jam yang lalu

Kemenpar Sambut Wisatawan Mancanegara Pertama di 2026

MONITOR, Banten - Indonesia membuka tahun pariwisata 2026 dengan penuh optimisme. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) menyambut…

14 jam yang lalu

UIN Sunan Kalijaga PTKI Paling Produktif dalam Riset Internasional di 2025

MONIOR, Jakarta - Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga tercatat sebagai kampus Perguruan Tinggi Keagamaan…

17 jam yang lalu

Kesaksian Haru Warga Bukit Salawe: Kunjungan Prof Rokhmin Hadirkan Kepedulian

MONITOR, Cirebon - Suasana Bukit Salawe, Desa Kertawangun, Kecamatan Sedong, Kabupaten Cirebon pada Kamis (1/1/2026)…

17 jam yang lalu

Kemenhaj Buka Pelunasan Bipih Tahap II hingga 9 Januari

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah RI secara resmi mengumumkan pembukaan masa pelunasan Biaya…

20 jam yang lalu

ARMADA: Spirit Sociopreneur Jadi Solusi di Tengah Tekanan Ekonomi

MONITOR, Jakarta - Ketua Umum Aliansi Rakyat Mahasiswa Anak Daerah (ARMADA), Aris Tama, menyoroti fenomena…

1 hari yang lalu