POLITIK

Hadiri Nisfu Sya’ban, BPN: Kondisi Kesehatan Sandi Membaik

MONITOR, Jakarta – Pasca hari pencoblosan 17 April lalu, kondisi kesehatan Sandiaga Uno dikabarkan drop. Namun saat ini kondisi kesehatan mantan wakil gubernur DKI tersebut sudah mulai membaik.

Itu setelah, Sandi terlihat mengikuti acara Nisfu Sya’ban di Masjid At-Taqwa. Diacara itu Sandi terlihat di dampingi istri tercintanya Nur Asia Uno.

Sandi tiba di Masjid At-Taqwa, Jalan Sriwijaya Raya, Selong. Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (20/4) malam.

Mengenakan baju koko berwarna putih, sedangkan istrinya memakai baju berwarna hitam dan putih dibalut dengan kerudung berwarna krem. Sandi terlihat tak banyak bicara.

Sandi bersama para jemaah kemudian menunaikan ibadah salat Maghrib. Setelah itu, Sandiaga membaca ayat suci Alquran surat Yasin.

Wakil Sekretaris Jenderal BPN (Badan Pemenangan Nasional) Prabowo-Sandiaga, Chandra Tirta Wijaya mengatakan, kesehatan cawapres Sandiaga Uno berangsur membaik.

Menurutnya, Sandi sudah bisa berkomunikasi menerima telepon dari sejumlah tokoh seperti Ketua Dewan Kehormatan PAN Amien Rais dan Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

“Untuk memastikan kesehatan Bang Sandi, dokter sudah ngecek darah. Alhamdulilah Bang Sandi bisa dikatajan sehat dan bisa ikut serta dalam acara Nisfy Sya’ban,”terang Chandra.

Recent Posts

Kemenperin Gandeng JICA Pacu Digitalisasi IKM Komponen Otomotif

MONITOR, Jakarta - Industri otomotif selama ini telah memberikan kontribusi signfikan terhadap pertumbuhan ekonomi nasional.…

4 jam yang lalu

Kodam XIV/Hasanuddin Ungkap Sindikat Penipuan Digital Passobis yang Mencatut Nama Pejabat Kodam

MONITOR, Makassar - Dalam konferensi Pers yang berlangsung di Aula Waskita, Markas Denintel Kodam XIV/Hasanuddin,…

4 jam yang lalu

Pertamina Patra Niaga Siapkan 95 Ribu Kilo Liter Avtur Antisipasi Kebutuhan Penerbangan Haji 2025

MONITOR, Jakarta - Jelang musim haji 2025, Pertamina Patra Niaga memastikan stok Avtur dan sarfas…

9 jam yang lalu

PKP KUR 2025 Ditandatangani, Menteri UMKM Tekankan Kualitas Penyaluran

MONITOR, Jakarta - Kementeri Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) melalui Deputi Bidang Usaha Mikro…

11 jam yang lalu

Kemenag Umumkan lagi Hasil Seleksi Calon Petugas Haji 2025

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama (Kemenag) hari ini…

13 jam yang lalu

Kejagung Temukan Uang Rp 5,5 Miliar di Kolong Kasur Hakim, DPR: Cermin Buram Wajah Peradilan Indonesia

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Abdullah menanggapi temuan uang tunai sebesar Rp…

15 jam yang lalu