SUMATERA

Tokoh Sumut: Provokasi Tebing Tinggi Wujud Kekhawatiran Kubu Pro-Hoax

MONITOR, Medan – Tokoh Masyarakat Sumatera Utara, H. Fadli Yasir mengatakan Acara Tablig Akbar dan Peringatan Harlah NU ke 93 di Tebing Tinggi, Sumatera Utara dibubarkan sekelompok massa karena dianggap menyebarkan ajaran sesat.

“dari awal mereka memang khawatir bahwa kegiatan itu dapat membuka cakrawala masyarakat Sumut mengenai apa itu NU dan seperti apa sebenarnya NU dengan gagasan Islam Nusantaranya, mereka takut masyarakat tercerahkan cara berpikirnya dalam menyikapi ber-Islam dan ber-Bangsa,” ujarnya.

Mantan Ketua GP Ansor Sumut itu menambahkan bahwa isu pengajian sesat yang dihembuskan kelompok perusuh adalah upaya untuk memancing kemarahan masyarakat.

“isu-isu pengajian sesat itu ditiupkan karena gagasan Islam Nusantara yang diusung NU, mereka sengaja agar masyarakat menolak pengajian itu, tapi ternyata antusias masyarakat sangat tinggi untuk menghadiri tablig akbar, akhirnya jalan terakhir mereka tempuh dengan membuat kerusuhan dan membubarkan acara.” tegasnya.

Fadli juga menyesalkan pernyataan Pengacara kesebelas tersangka, Munarman yang mengatakan bahwa aksi pembubaran itu tidak direncanakan, juga soal muatan kampanye pasangan capres 01 dan isu soal sholawatan berlanggam sunda.

“Gak benar itu pernyataan Munarman, acara kita murni Syi’ar Islam, kalau dia bilang acara Harlah NU berisi kampanye dan menyebarkan ajaran sesat dia sudah salah besar, tertawa kita dibuatnya, gak ngerti dia berarti ajaran Islam”, tutup Fadli.

Hal senada juga diungkapkan aktifis Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Muhammad Rafsanjani. Rafsan mengatakan bahwa tindakan-tindakan provokasi seperti peristiwa Tebing Tinggi itu merupakan wujud nyata tindakan penyebar hoax.

“selama ini informasi-informasi hoax mengenai NU disebar-sebarkan lalu untuk lebih meyakinkan lagi hoax-hoax itu diwujudkan dengan tindakan pembubaran acara NU seperti itu, ini jelas-jelas tindakan onar”, ujarnya.

Recent Posts

Pandangan Islam; Memilih Pemimpin adalah Kewajiban

MONITOR, Lebak - Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Lebak, KH. Asep Saefullah mengajak…

56 menit yang lalu

PT Jasamarga Transjawa Tol Gelar Doa Bersama dan Santunan Anak Yatim

MONITOR, Bekasi - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menggelar kegiatan Doa Bersama dan Santunan Anak…

10 jam yang lalu

KKP Pastikan Produk Perikanan Penuhi Standar Mutu Ekspor AS

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) meyakinkan otoritas Amerika Serikat terkait mutu dan…

11 jam yang lalu

Gubernur Bengkulu di OTT, DPR: KPK Jangan Jadi Alat Politik Jelang Pilkada

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Ahmad Irawan menyoroti kasus penangkapan Gubernur Bengkulu…

12 jam yang lalu

Puan: Guru Pahlawan Penjaga Nyala Pelita Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani berharap peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024…

14 jam yang lalu

Dana Bergulir Tingkatkan Usaha Anggota Koperasi di Majalengka

MONITOR, Jakarta - Koperasi sebagai tonggak pemberdayaan masyarakat, telah membuktikan bahwa ekonomi yang kuat dapat…

15 jam yang lalu