POLITIK

Jubir BPN: Prabowo Tak Ingin Rakyat Ditipu

MONITOR, Jakarta –  Koordinator Jubir BPN Prabowo-Sandi, Dahnil Anzar Simanjuntak, mengatakan capres Prabowo Subianto memiliki keyakinan atas ajaran filosofi nenek moyang bangsa Indonesia, yaitu “Tata tentrem kertarahardja, gemah ripah loh jinawi”.

“Gemah ripah loh jinawi hadir, bila kita hadirkan tata tentrem kertarahardja yakni melalui keadilan hukum dan politik,” kata Dahnil, melalui laman Twitternya, Kamis (21/2).

Mantan Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah ini menegaskan, Prabowo sangat ingin menawarkan strategi Indonesia Menang. Bahkan sebelumnya, ia pernah menuliskannya dalam buku berjudul Paradoks Indonesia.

“Pak Prabowo tidak ingin rakyat Indonesia, ditipu seolah kita tanpa masalah, maka beliau jabarkan pemikiran beliau melalui Paradoks Indonesia, dari pemahaman masalah tersebut, beliau tawarkan solusinya, melalui strategi Indonesia Menang,” terang Dahnil.

Lebih lanjut, ia memuji mantan Danjen Kopassus itu yang berkeinginan memberikan solusi bagi bangsa Indonesia ini. Menurut Dahnil, pemikiran Prabowo dalam ‘Paradoks Indonesia’ itu bukanlah sebuah pesimisme, melainkan rasionalisme untuk memulai bekerja membangun negeri.

“Jadi memaparkan masalah itu bukan pesimisme, tapi rasionalisme. Sistematika berpikir untuk bekerja dengan solusi. Jangan sampai rakyat dibodohi dengan tafsir statistik yang akrobatik, membingkai optimisme yang penuh tipu daya dan pada ujungnya mengancam masa depan Indonesia,” tegasnya.

Recent Posts

Dirut LPDB: Penyaluran Dana Bergulir LPDB Patuh Regulasi

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) menyambut baik atas penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan…

8 menit yang lalu

Kementerian Imipas Laksanakan Panen Perdana Program Ketahanan Pangan di Nusakambangan

MONITOR, Cilacap - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, melaksanakan panen perdana hasil program…

15 menit yang lalu

Menteri UMKM Apresiasi Ajang IPPA Fest sebagai Wujud Dukungan Karya Warga Binaan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mengapresiasi terselenggaranya ajang…

58 menit yang lalu

Sampaikan Duka Cita, Ketum Muhammadiyah Kenang saat Bertemu Paus Fransiskus di Vatikan

MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Muhammadiyah turut menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya Paus Fransiskus pada Senin…

1 jam yang lalu

Bakamla Adakan Latihan VBSS Intermediate Level Tahun 2025

MONITOR, Batam - Bakamla RI bersama United Nation On Drugs And Crime (UNODC) kembali menggelar…

1 jam yang lalu

Kementan Promosikan Domba Lokal pada Gelaran Kontes Domba TNI AU

MONITOR, Bogor - TNI Angkatan Udara menyelenggarakan kontes domba tingkat nasional bertajuk Pesta Patok di…

5 jam yang lalu