Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno dan sang ibunda, Mien Uno.
MONITOR, Jakarta – Ibu adalah sosok yang mampu jadi tempat curhat bagi Dahnil Anzar Simanjuntak. Ya, Koordinator Jubir BPN Prabowo-Sandi ini mengatakan acapkali dirinya memiliki masalah, maka akan meminta nasehat dan doa dari sang ibu.
Hal tersebut seakan menjawab cibiran warganet tentang cawapres Sandiaga Uno yang dijuluki Sandiaga Anak Mami. “Saya paling sering mengadu ke mama, atas semua masalah yang saya hadapi, meminta nasihat dan doa dari beliau,” ujar Dahnil Anzar, melalui laman Twitternya, Kamis (14/2).
Dahnil mengatakan, baik dirinya maupun Sandi justru merasa bangga jika disebut anak mami, karena restu ibu adalah energi baginya.
“Jadi, saya pasti bangga dibilang anak mami, demikian pula bang Sandi bangga disebut anak mami, karena doa dan restu ibu adalah energi paling dahsyat,” ucapnya penuh bangga.
Sebelumnya, Sandiaga Uno sempat viral dengan sebutan Sandiwara Uno lantaran diduga kerap bersandiwara pada setiap kampanyenya.
Bahkan belakangan muncul sebutan baru, yakni Sandiwara Anak Mami. Hal itu setelah munculnya respon Ibunda Sandiaga Uno, Mien Uno terkait julukan Sandiwara Uno yang ditujukan kepada anaknya tersebut.
MONITOR, Jakarta - Tunjangan profesi bagi ratusan guru bukan ASN (Aparatur Sipil Negara) binaan Kementerian…
MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik meyakini, bahwa tanah…
MONITOR, Jakarta - Gerakan pendidikan Al-Qur’an di Indonesia memasuki babak baru. Melalui Silaturahim Tilawati Nasional…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meluncurkan delapan program prioritas bertajuk Asta Protas untuk periode 2024–2029.…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian memberikan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan Aromatika Indofest 2025. Ajang ini…
MONITOR, Jakarta - Operasional layanan kesehatan jemaah haji Indonesia 1446 H/2025 M di Arab Saudi…