MEGAPOLITAN

Fit and Proper Test Cawagub DKI Berlangsung Tertutup, Gerindra Tidak Hadir

MONITOR, Jakarta – Fit and Propert Test atau uji kelayakan calon Wakil Gubernur (cawagub) DKI Jakarta berlangsung hari ini, Minggu (27/1), di Hotel Aston Priority JL TB Simatupang, Jakarta Selatan.

Namun sayangnya, acara yang rencananya dimulai pukul 12:00 – 20:00 tersebut berlangsung tertutup.

“Mohon maaf agenda memang tertutup. Gak enak sama teman-teman media. Agendanya cukup panjang,”ujar Ketua DPW PKS DKI Jakarta Syakir Purnomo kepada MONITOR, Minggu 27 Januari 2019.

Syakir pun menyebutkan selain tertutup tidak ada acara preskon terkait hasil dari acara fit and propert test.

“Insya Allah, selesai fit and propert test, PKS akan membuat release  dan dikirim kepada rekan-rekan media,” Imbuh Syakir

Sementara itu salah satu tim penelis dari Gerindra Syarif sama sekali tidak mengetahui kalau acara fit and propert test cawagub DKI Jakata berlangsung tertutup.

“Tertutup. Kebutulan saya tidak ikut dalam fit and propert test sebab saya sedang umroh,”ujar Syarif melalui pesan WhatsApp

Lantas siapa yang menggantikan posisi Syarif sebagai panelis?

Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Jakarta ini tidak menjawab. Bahkan ketika MONITOR mencoba menanyakan bagaimana hasil dari fit and propert test ketika dirinya sebagai panelis tidak hadir. Lagi-lagi Syarif tak menjawab.

Recent Posts

Menag RI dan Dua Menteri Yordania Jalin Sinergi Bidang Wakaf dan Pendidikan, termasuk Beasiswa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama Republik Indonesia menjalin kerja sama dengan dua Kementerian Kerajaan Yordania.…

2 detik yang lalu

Dukung Program Sekolah Rakyat, My Esti Wijayanti Usul Sebaiknya Langsung di Bawah Kemendikdasmen

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, My Esti Wijayati mendukung Sekolah Rakyat…

1 jam yang lalu

Ajakan Puan Agar DPR Introspeksi Diri Dinilai Jadi Simbol Kedewasaan Demokrasi

MONITOR, Jakarta - Di tengah dinamika politik yang kerap diwarnai ketegangan, Ketua DPR RI Puan…

1 jam yang lalu

Guru Besar UIN Jakarta Kritik Gagasan Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia

MONITOR, Jakarta - Rencana Presiden Prabowo Subianto mengevakuasi warga Gaza ke Indonesia sejatinya ingin membantu…

2 jam yang lalu

Arab Saudi Terapkan Aturan Baru Jelang Persiapan Haji 2025

MONITOR, Jakarta - Penyelenggaran ibadah haji 1446 H/2025 M sudah di depan mata. Jemaah haji…

2 jam yang lalu

Asosiasi dan Peternak Apresiasi Langkah Kementan Stabilkan Harga Telur

MONITOR, Jakarta - Sejumlah asosiasi perunggasan dan peternak rakyat mengapresiasi langkah cepat Kementerian Pertanian dalam…

3 jam yang lalu