BOLA NASIONAL

Erick Thohir mengaku Tak Siap jadi Ketum PSSI, ini alasannya

MONITOR, Bandung – Ketua Umum KOI sekaligus mantan presiden klub sepakbola Italia, Inter Milan, Erick Thohir angkat bicara terkait keputusan mundur Edy Rahmayadi dari jabatan ketua umum PSSI.

Erick yang saat ini menjadi ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma’ruf di Pilpres 2019 itu berharap agar PSSI segera melakukan pembenahan manajemen dan perbaikan demi kemajuan sepakbola Indonesia.

“Pembenahan manajemen harus dilakukan. Profesionalisme dan transparan harus jadi kunci. Jangan lagi ada kecurangan dan tidak berpolitik di sepak bola,” kata Erick Thohir yang juga merupakan Wakil Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) saat ditemui usai meresmikan posko Milenial Jokowi-Ma’ruf di Bandung. Minggu (20/1/2019).

Sementara ketika disinggung apakah dirinya siap jika menjadi ketua umum PSSI, Erick menjawab diplomatis. Ia mengaku lebih tertarik jika mengurusi liga ketimbang PSSI-nya itu sendiri.

“Waktu itu saya bilang bahwa kalau disuruh ngurus liga saya siap. Kalau Ketua PSSI, saya, kan, ada tugas sampai April (sebagai Ketua TKN Jokowi-Amin),” ungkapnya.

Recent Posts

Atas Diskresi Kepolisian, Jasa Marga Berlakukan Contraflow KM 44+500 s.d. KM 46+500 Ruas Tol Jagorawi Arah Puncak

MONITOR, Jakarta - Untuk mengantisipasi peningkatan volume lalu lintas wisata dan silaturahmi yang terjadi di…

2 jam yang lalu

Siswi MAN Asahan Lulus SNBP Teknik Perkapalan Undip

MONITOR, Jakarta - Namanya Alfira Rahmadani. Siswa kelas XII Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Asahan ini…

4 jam yang lalu

Kemenperin: Skema DAK Dongkrak Produktivitas dan Daya Saing Sentra IKM Daerah

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian gencar memacu pengembangan sentra industri kecil dan menengah (IKM) di…

15 jam yang lalu

Siswa MAN Humbahas Tembus SNBP Kedokteran UI

MONITOR, jakarta - Fajirah Hasana Habeahan lulus Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2025 di Universitas…

21 jam yang lalu

Kemenperin Gandeng Australia Cetak SDM Industri Furnitur yang Kompeten Digital

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian semakin memacu kinerja industri furnitur dalam negeri guna menaikkan kontribusinya…

1 hari yang lalu

Dukung Kelancaran Arus Balik Lebaran 2025, Hutama Karya Masih Gratiskan Ruas Tol Trans Sumatera

MONITOR, Sumatera - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) terus berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi…

1 hari yang lalu