BOLA NASIONAL

Cegah Mafia Sepak Bola, PSSI Bidik Wasit Liga Indonesia

MONITOR, Jakarta – Ketua Umum PSSI Erick Thohir menegaskan komitmennya akan meningkatkan kualitas para wasit di Liga Indonesia. Diketahui, sebanyak 18 wasit untuk Liga 1 dan 24 wasit untuk Liga 2 sudah lolos seleksi.

“Kami terus meningkatkan kualitas wasit di Liga Indonesia untuk menciptakan ekosistem sepak bola nasional yang lebih baik,” ucap Erick Thohir dalam konferensi persnya, Kamis (22/6/2023).

Setelah memastikan kebutuhan dasar mereka tercukupi, Erick menyatakan pihaknya juga memastikan para wasit punya kapabilitas untuk memimpin pertandingan.

Upaya ini dilakukan PSSI, kata Erick, agar menghindari adanya oknum-oknum yang ingin merusak citra sepak bola Indonesia.

“Semua ini kami lakukan agar tidak ada permainan oknum-oknum yang ingin merusak sportivitas sepak bola Indonesia. Kalau nanti masih ada yang main-main, siap-siap terima hukumannya,” tegas Erick.

“Semoga amanah dan berkomitmen manjadikan sepak bola Indonesia lebih dihargai,” imbuhnya.

Recent Posts

Buka Anugerah Syiar Ramadan 2024, Wapres: Media Jadi Instrumen Efektif Tebar Kebaikan

MONITOR, Jakarta - Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia KH Ma'ruf Amin membuka gelaran Anugerah Syiar…

37 menit yang lalu

Aksi Bela Palestina, Civitas Akademika IPB Kecam Kekejaman Zionis Israel

MONITOR, Jakarta - Civitas academica IPB University pada hari Kamis (9/5) mengadakan Aksi Bela Palestina…

5 jam yang lalu

Apresiasi Farhan Rizky Romadon, Stafsus Kemenag: Kita Harus Kedepankan Anti Kekerasan

MONITOR, Jakarta - Farhan Rizky Romadon melakukan tindakan berani menghalau tindakan pengeroyokan kepada mahasiswi Katolik…

7 jam yang lalu

75,3 Ton Gaharu Berangkat Ke Probolinggo

MONITOR, Asmat - Gaharu atau Aquilaria filarta merupakan salah satu tumbuhan alam yang tumbuh baik…

8 jam yang lalu

Kenaikan Yesus Kristus, Menag: Motivasi Layani Sesama dan Merajut Kebersamaan dalam Keragaman

MONITOR, Jakarta - Hari ini umat Kristiani memperingati Kenaikan Yesus Kristus. Menag Yaqut Cholil Qoumas…

10 jam yang lalu

554 Kloter Jemaah Haji Reguler sudah Tervisa, Siap Diberangkatkan Mulai 12 Mei 2024

MONITOR, Jakarta - Proses pemvisaan jemaah haji reguler 1445 H/2024 M asal Indonesia mendekati final.…

11 jam yang lalu