EKONOMI

Pelaku Industri Pertanian Keberatan Pataka Keluarkan Petisi

MONITOR, Jakarta – Para pelaku industri pertanian di antaranya Asosiasi Cabai Indonesia dan Asosiasi Bawang Merah Indonesia menyampaikan keberatan atas pencatutan nama yang dilakukan Pusat Kajian Pertanian, Pangan dan Advokasi (PATAKA), sebagai pihak yang turut terlibat mengerluarkan tuntutan dalam bentuk petisi. Petisi tersebut meminta Presiden Jokowi untuk memberhentikan Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman.

“Kami (red. Asosiasi Agribisnis Cabai Indonesia) disebutkan hadir membuat petisi, padahal kami tidak hadir. Kami tidak ikut menandatangani petisi. Jadi kami sangat keberatan atas dimuatnya pemberitaan bahwa asosiasi kami turut hadir dalam acara penyampaian fakta, diskusi dan deklarasi petisi,” demikian dikatakan Ketua Asosiasi Cabai Indonesia, Abdul Hamid, Kamis (22/11).

“Karena itu, kami meminta kepada PATAKA untuk mencabut pemberitaan yang mencatut nama Asosisasi Agribisnis Cabai Indonesia. Kami dukung penuh program pemerintah terutama dalam hal peningkatan produktivitas dan efisiensi ditingkat petani karena ini yang akan mensejahterakan petani,” tambahnya.

Tidak hanya Asosiasi Cabai Indonesia yang dikorbankan, Asosiasi Bawang Merah Indonesia pun turut keberatan dengan dicatut namanya turut hadir guna menandatangani petisi. Ketua Asosiasi Bawang Merah Indonesia, Juwari mengatakan pihaknya tidak pernah diundang dan tidak hadir di acara tersebut. Karenanya, petisi tersebut yang mencatut nama Asosiasi Bawang Merah Indonesia itu tidak benar sehingga harus dicabut.

“Kami tidak diundang dan tidak hadir. Jadi PATAKA sebaiknya jangan membohongi publik. Kami minta petisi yang mencatut-catut kami untuk dicabut dari berita. Kami dukung kebijakan dan program Kementerian Pertanian yang sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” katanyanya.

Recent Posts

Menteri Agama Imbau Jemaah Haji Doakan Palestina

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menekankan agar para jemaah haji Indonesia tidak bersikap…

4 jam yang lalu

Kementan Perkuat Serapan dan Stabilisasi Harga Telur di Tingkat Peternak

MONITOR, Blitar - Kementerian Pertanian (Kementan) terus memperkuat sinergi dengan berbagai pihak dalam menjaga keseimbangan…

6 jam yang lalu

Puan Usul Forum Parlemen Bela Palestina Diperluas Hingga Eropa dan Amerika Latin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri forum diskusi kelompok parlemen negara-negara yang…

9 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 165 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 165.466 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

10 jam yang lalu

Hadiri Forum Parlemen Bela Palestina di Turki, Puan Audiensi Dengan Erdogan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung…

11 jam yang lalu

DPR Kecam Pelecehan di KRL, Transportasi Umum Harus Jadi Ruang Aman Bagi Perempuan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR Irine Yusiana Roba Putri mengecam keras pelecehan seksual…

12 jam yang lalu