SUMATERA

Stella Dia Tatung sayangkan Kasus Korupsi Bupati Pakpak Bharat

MONITOR, Lahat – Stella Dia Tatung, Calon Anggota DPRD Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menyayangkan kasus Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK yang menjerat Bupati Pakpak Bharat, Remigo Yolanda Berutu, pada Minggu (18/11/2018) kemarin.

“Peristiwa ini kembali mencoreng dunia politik kita. Apalagi beliau kepala daerah yang harusnya menjadi panutan masyarakat. Ini menjadi pelajaran bagi kita semua,” ujarnya saat dihubungi wartawan, Selasa (20/11/2018).

Pengusaha yang maju dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini menegaskan korupsi adalah musuh bersama yang harus dilawan. Sikap memperkaya diri namun merugikan masyarakat luas tak perlu dilestarikan. Karena itu baginya tidak ada kata toleransi bagi perilaku korupsi. Ia pun mengajak masyarakat untuk tetap optimis dan menjaga kepercayaan dalam hidup bernegara.

“Terus terang saya agak terkejut mendengarnya. Sebab yang begini ini kan bisa memupus optimisme masyarakat. Selalu saja kita terenyuh mendengar kasus korupsi. Namun saya mengajak masyarakat Sumsel untuk tetap menjaga optimisme. Jangan kita suka menghujat tanpa memperbaiki keadaan,” beber Stella.

Daripada mengumbar hujatan tiada henti, Stella berpendapat akan lebih baik masyarakat mendidik generasi muda dengan baik agar terhindari dari perilaku serupa. “Seperti kata-kata bijak, lebih baik kita menyalakan lilin daripada mengutuk kegelapan,” pungkasnya.

Recent Posts

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

5 jam yang lalu

Partai Gelora: Indonesia Bisa Berselancar Dalam Kebijakan Tarif Dagang Trump

MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…

6 jam yang lalu

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…

7 jam yang lalu

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

13 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

15 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

17 jam yang lalu