JATENG-YOGYAKARTA

Timbang anak tim kesehatan Kodim Sleman Ciptakan Bayi Sehat

MONITOR, Sleman – Sedikitnya 50 kaum ibu warga  Dusun Temuwuh mendatangi Posyandu untuk memeriksakan kesehatan balita sekaligus pemberian imunisasi yang diadakan di kediaman Kepala Padukuhan Temuwuh Desa Balecatur Kecamatan Gamping Kab. Sleman. Rabu (24/10/2018)

Dua anggota TNI yang bertugas di lokasi TMMD Reguler Ke 103 Kodim 0732/Sleman nampak ikut membantu petugas posyandu dengan mencatat serta menimbang balita yang akan di imunisasi. “Luar biasa TNI mau membantu kami, saya senang dibantu tentara dalam melayani warga. Ini menandakan ada kerjasama antara Dinas kesehatan da TNI melalui TMMD,” kata Margini Ketua Posyandu Balita Dusun Temuwuh.

Dengan kerjasama ini, ujar Margini setidaknya dapat memotivasi warga khususnya kaum ibu untuk datang ke posyandu memeriksakan kesehatan, baik ibu hamil, balita dan yang akan di imunisasi.

Sementara itu, Kepala Dusun Tenuwuh Bulana Sukardi menilai, keberadaan TNI di wilayahnya sangat membantu aktivitas warga. Selain merehab Masjid dan TPA dan membangun Poskamling, mereka juga bersosialisasi dengan masyarakat usai bekerja.

“Kita tidak menyuruh mereka, tetapi anggota TNI dengan kesadaran sendiri turun langsung membantu posyandu,” tandas Bulana Sukardi.

Recent Posts

Semifinal Timnas Indonesia vs Thailand U-23, Berikut Jadwal dan Head To Head!

MONITOR, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 akan menjalani laga krusial di babak semifinal Piala AFF…

49 menit yang lalu

Terima Audiensi Eks JI, Wamenag Minta Aktivitas Jadi Bukti

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama H. R. Muhammad Syafi’i menyambut baik proses reintegrasi para…

2 jam yang lalu

Hadiri Pelantikan Perwira TNI-Polri, Puan: Jangan Pernah Khianati Rakyat dan Negara!

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri acara pelantikan Perwira TNI/Polri tahun 2025…

4 jam yang lalu

Dirjen PHU Kemenag: Regulasi Haji Berubah Hampir Setiap Tahun

MONITOR, Badung – Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU) Kemenag Hilman Latief mengatakan penyelenggaraan…

4 jam yang lalu

Seleksi Wawancara BIB Kemenag 2025 Masuki Hari Terakhir Sasar Calon Awardee S1 Dalam Negeri

MONITOR, Jakarta - Seleksi wawancara Beasiswa Indonesia Bangkit (BIB) Kemenag Tahun 2025, telah memasuki hari…

4 jam yang lalu

Kemenimipas dan Kejaksaan Lakukan Serah Terima Pengalihan Rupbasan Tahap Dua

MONITOR, Jakarta - Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) secara resmi melaksanakan pengalihan pengelolaan Rumah Penyimpanan…

5 jam yang lalu