MONITOR, Jakarta – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Selasa (9/10) naik 10,84 poin di tengah aksi menunggu yang dilakukan pelaku pasar.
“IHSG dibuka menguat, meski mendatarnya pergerakan bursa AS dan penguatan EIDO,” ungkap Riset PT Samuel Sekuritas.
Pada pembukaan perdagangan Selasa ini, IHSG melemah 10,84 poin (0,19 persen) menjadi 5.771,91. Sedangkan indeks saham unggulan 45 menanjak 2,69 poin (0,30 persen) ke posisi 906,36.
Untuk kondisi global, bursa AS ditutup mixed pada perdagangan terakhirnya seiring kekhawatiran akan kenaikan suku bunga, dimana Fed rate diperkirakan akan naik sekali lagi pada tahun ini.
Data ekonomi yang keluar akhir-akhir ini relatif mixed namun tetap mengindikasikan aktivitas ekonomi yang membaik. Di Tiongkok, sentimen negatif masih ada dari langkah Bank Sentral Tiongkok sebelumnya yang menurunkan bank reserve requirement.
Hal ini menunjukkan adanya kekhawatiran pertumbuhan ekonomi negara tersebut sedang melemah di tengah perang dagang dengan AS, makanya bank sentral menurunkan reserve requirement.
MONITOR, Cirebon - Presiden Prabowo Subianto menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada sepuluh tokoh dari berbagai…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq menyambut penuh haru keputusan pemerintah…
MONITOR, Jakarta - Tokoh Nasional yang juga guru besar Universitas Islam Nusantara (Uninus), Prof Deding…
MONITOR, Jakarta - Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta secara resmi melaporkan kesiapan mereka untuk beralih…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani mengajak seluruh masyarakat…
MONITOR, Jakarta - Pemangkasan dana reses Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI dari Rp 702 juta…