OLAHRAGA

Menpora Minta Siaran Langsung Sepakbola Asian Games Tidak Diacak

MONITOR, Bekasi – Awal yang baik mampu ditorehkan penggawa Timnas Indonesia U-23 di laga perdana cabang sepakbola Asian Games 2018 di Grup A menghadapi Taiwan. Tim asuhan Luis Milla mampu menaklukkan dengan skor telak 4-0 di Stadion Patriot Chandrabhaga, Bekasi, Minggu (12/8) malam.

Hansamu Yama dkk sempat kesulitan di babak pertama. Rapatnya lini belakang Taiwan memaksa babak pertama berakhir 0-0. Baru di babak kedua, empat gol bisa dilepaskan Indonesia. Stefano Lilipaly mencetak dua gol di menit ke-67 dan 76, Alberto Goncalves (71′), dan terakhir Hargianto (90’+3′).

Namun, kemenangan tim nasional tersebut nampaknya ternodai dengan pihak media partner yang melakukan acak tayangan siaran langsung itu sehingga masyarakat banyak yang tidak menontonnya. Padahal, antuasiasme masyarakat terhadap sepakbola Indonesia sangat tinggi.

Hal tersebut juga dikeluhkan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi.  Dalam akun instagramnya @nahrawi_imam, pria yang akrab dissipa Cak Imam itu mengucapkan selamat kepada Timnas U-23 yang sudah berhasil meraih kemenangan di laga perdana penyisihan grup cabor sepakbola di Asian Games 2018.

Namun dibalik kemenangan tersebut, Menteri asal Bangkalan Madura ini menginginkan kepada Emtek, Indosiar, SCTV dan Erick Thohir sekalu Ketua INASGOC meminta agar siaran langsungnya untuk tidak diacak kembali.

“Alahmdulillah, Awal yang baik. Berikutnya Emtek, Indosiar, SCTV dan Ketua INASGOC Erick Thohir siarannya jangan diacak lagi ya. Seluruh rakyat Indonesia ingin mendoakan dan mendukung Asian Games 2018 dengan penuh suka cita,” tulis Menpora dalam akun instagramnya.

Sebagai informasi, Kemenangan Indonesia atas Taiwan tersebut membuat tim Garuda meraih tiga poin perdananya di Grup A cabang sepakbola Asian Games 2018, membuntuti Palestina yang sudah mengoleksi empat poin dari dua laga. Selanjutnya Indonesia akan menghadapi Palestina di Stadion yang sama, Rabu (15/8).

Recent Posts

DPR Dukung Sensus Ekonomi 2026 demi Akurasi Data Nasional

MONITOR, Jakarta - Komisi X DPR RI menegaskan komitmennya untuk mengawal dan mendukung penuh pelaksanaan…

10 menit yang lalu

Perkuat Skill ASN, Kemenag Hadirkan Pelatihan Humas di MOOC Pintar

MONITOR, Jakarta - Biro Humas dan Komunikasi Publik (HKP) bersama Badan Moderasi Beragama dan Pengembangan…

2 jam yang lalu

Petugas Haji Perempuan 2026 Capai 33 Persen, Menteri PPPA: Alhamdulillah

MONITOR, Jakarta - Penyelenggaraan ibadah haji tahun ini mencatat langkah maju dalam pelayanan jemaah. Jumlah…

3 jam yang lalu

Turun Langsung ke Cisarua, Mentan Salurkan Bantuan dan Dorong Perubahan Pola Tanam

MONITOR, Bandung Barat - Menteri Pertanian sekaligus Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) RI Andi Amran…

5 jam yang lalu

Sopir Tronton Tambang Anak Dibawah Umur, Adian: Wibawa Negara Hilang

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Badan Aspirasi Masyarakat (BAM) DPR RI Adian Napitupulu melontarkan kritik…

5 jam yang lalu

Kemenag dan DPR Bentuk Panja, Tuntaskan Masalah Gaji Guru Madrasah

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama Romo Muhammad Syafi’i menegaskan komitmen Kementerian Agama dalam memprioritaskan…

7 jam yang lalu