MEGAPOLITAN

Tersedia Titik Penjeputan, Tak Ada Lagi Alasan Ojol Mangkal di Bahu Jalan

MONITOR, Jakarta – Wacana Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyediakan areal parkir sebagai titik penjemputan penumpang Ojek Online (Ojol) mendapat respon positif. Sebagai percontohan, Pemprov DKI akan menyediakan lahan sebagai titik penjemputan penumpang ojol di sejumlah kantor instansi pemerintahan.

Hal itu juga dibenarkan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Andri Yansyah. Saat ini, pihaknya tengah mematangkan rencana tersebut. ”Saya berharap gedung-gedung perkantoran swasta ikut berpartisipasi menyediakan titik drop off. Penumpangnya itu karyawan kantor juga,” ujar Andri saat dihubungi.

Andri mengaku, sejumlah gedung pemerintahan sudah diminta untuk menyediakan titik drop off. Di antaranya kantor kelurahan, kecamatan, badan usaha milik daerah (BUMD), Pasar Jaya, dan terminal.

Dia juga berharap, ketika sudah ada titik penjemputan penumpang, driver Ojol tidak lagi mangkal di bahu jalan. Dengan demikian, ketika terkena penertiban petugas, tidak ada lagi alasan, dan tidak adanya tempat drop off selain di bahu jalan.

“Kami akan memulai menyediakan titik drop off di kantor pemerintahan sebagai contoh. Paling tidak pada saat Asian Games tidak ada lagi ojek online mangkal di bahu jalan,” kata Andri.

Andri menjelaskan, selama ini pihaknya terus menertibkan keberadaan Ojol yang mangkal di badan jalan. Pihaknya bahkan telah memanggil pihak aplikator agar mematikan aplikasi pengemudi Ojol yang kedapatan parkir di badan jalan karena mengganggu pengguna jalan lain.

Sebelumnya, Gubernur DKI Anies Baswedan melontarkan wacana menyediakan areal buat penjemputan atau menurunkan penumpang Ojol. Penyediaan areal itu untuk menertibkan driver ojol yang kerap mangkal di bahu jalan. Selain itu, driver Ojol harus ditertibkan karena sebentar lagi ada Asian Games di Jakarta.

Recent Posts

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

4 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

6 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

9 jam yang lalu

Kemenag Ajak FKUB Se-Indonesia Tanam Sejuta Pohon Matoa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mengajak Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) di seluruh Indonesia untuk…

10 jam yang lalu

Dukung Swasembada Pangan, Menteri PU Gelar Panen Raya dan Pameran Teknologi IPHA

MONITOR, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmennya dalam mendukung program swasembada…

13 jam yang lalu

DPR Soroti TNI Diduga Intimidasi Acara Mahasiswa, Hormati Kebebasan Akademik dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menyesalkan peristiwa dugaan intimidasi oleh anggota…

14 jam yang lalu