EKONOMI

Sri Mulyani Dukung Pertumbuhan Bisnis Asuransi Berbasis Syariah

MONITOR, Jakarta – Bisnis asuransi syariah masih potensial digeluti, ditambah mayoritas penduduk Indonesia adalah muslim. Maka tak heran, pelaku asuransi gesit mengeluarkan produk syariah, seperti baru dilakukan oleh PT Asuransi Syariah Keluarga Indonesia.

Direktur Utama PT Asuransi Syariah Keluarga Indonesia Mudzakir mengiayakan hal tersebut bahwa produk asuransi syariah mempunyai potensi bisnis yang besar hingga akhir tahun 2018.

Menurutnya, produk syariah mempunyai keunggulan dibandingkan asuransi konvensional.

“Keunggulannya asuransi syariah secara layanan, semuanya sama saja. Tapi asuransi syariah lebih unggul karena dana dari tabarru atau dana kumpulan, dan biasanya ada semacam pembagian profit,” jelasnya pada diskusi ‘Menelisik Skema Pembiayaan Syariah Inklusif bagi UMKM’, Rabu (23/5), kemarin.

ASKI mengelola asuransi syariah dalam sejumlah produk seperti, asuransi kesehatan, asuransi jiwa, asuransi kendaraan, asuransi pendidikan dan lainnya. Sejumlah produk asuransi ini dipasarkan melalui bantuan perbankan, agen dan broker.

Senada dengan hal itu, Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati mengaku siap mendukung Majelis Ulama Indonesia (MUI) untuk mendorong keuangan syariah.

Dikutip dari akun Facebook resminya hari ini, Kamis (24/5) Sri Mulyani menyampaikan perkembangan penggunan instrumen syariah dalam keuangan negara. Menkeu dan Ketua Umum MUI juga membahas mengenai zakat, wakaf, dana haji, kredit UMKM dan kredit Ultra Mikro.

Mantan Ditektur bank dunia tersebut meyakinkan bahwa kementeriannya siap membantu dan akan terus mendukung keuangan berbasis syariah.

Sebagai negara dengan penduduk muslim terbesar di dunia, Menkeu menaruh perhatian besar pada keuangan berbasis syariah untuk terus diperbaiki dan diperkuat agar manfaatnya kembali dinikmati oleh umat muslim Indonesia.

Recent Posts

Tanggapi Usulan KPU dan Bawaslu Jadi Ad Hoc, DPR: Evaluasi Harus

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi II DPR RI Zulfikar Arse Sadikin menanggapi adanya usulan…

1 jam yang lalu

Gelar Rakor di Jeddah, Menag: Persiapkan Pelaksanaan Haji 2025

MONITOR, Jakarta - Menag Nasaruddin Umar hari ini, Minggu (24/11/2024), menggelar Rapat Koordinasi di Kantor…

2 jam yang lalu

Live Streaming Ipswich Town vs Manchester United, Sekarang!

MONITOR, Jakarta - Berikut jadwal sepakbola malam ini menyajikan laga menarik antara Ipswich Town bertemu…

10 jam yang lalu

KPK dan Kementerian Imipas Gelar Audiensi Pemberantasan Korupsi

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus menjalin sinergi lintas sektor guna meningkatkan efektivitas…

13 jam yang lalu

Hadirkan Ajang Karbon Netral, Pelari Apresiasi Pertamina Eco RunFest 2024

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 yang berlangsung di Istora Senayan Jakarta pada Minggu…

16 jam yang lalu

Kemenag Beri Hadiah Total Rp125 Juta untuk Juara MTQ Internasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) memberi penghargaan kepada lima qari, qariah, dan hafiz yang…

18 jam yang lalu