MONITOR, Jakarta – Ketua Komisi XI DPR Melcias Markus Mekeng meminta pemerintah untuk tidak terlalu ketat dalam mengejar penerimaan negara melalui pajak. Jika ingin menggenjot penerimaan negara melalui pajak juga harus dijaga iklim usaha agar tetap berkelanjutan.
Politisi Golkar pun mengingatkan agar pemerintah tidak saja memberikan beban pajak pada pengusaha menengah, tetapi pengusaha besar dibiarkan saja. Misalnya dalam konteks penjualan onine jika diberikan beban pajak dikhawatirkan akan menurun penjualannya.
"Kalau pajak terlalu ketat orang malah takut dan ekonomi enggak bergerak. Tolong sampaikan pada aparat pajak yang diuber-uber jangan itu-itu saja, yang besar malah enggak dipajaki. Online dipajaki, tapi jangan sampai penjualan online melempem," ucap Mekeng saat Raker dengan Wakil Menkeu Mardiasmo, Kamis, (19/10).
Menangapi hal ini, Mardiasmo akan menerima masukan ini dan akan membicarakannya lebih lanjut dengan tetap menjaga dunia usaha dengan baik dan kondusif.
"Fungsi pajak saya kira ini bisa dibicarakan agar dunia usaha baik dan kondusif," kata Mardiasmo.
Sebagaimana diketahui, target penerimaan perpajakan dalam RAPBN 2018 dipatok Rp1.609,4 triliun atau tumbuh 9,3% dibandingkan dengan tahun sebelumnya.
Angka yang lebih tinggi ini diharapkan akan mampu mendorong kinerja pemerintah agar lebih baik, namun perlu diperhatikan dari sudut pandang kemampuan masyarakat dalam membayar pajak jika target pajak mengalami kenaikan
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menerbitkan Peraturan Menteri Agama (PMA) Nomor 51 Tahun 2025 tentang…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan peran strategis Kementerian Agama dalam menjaga persatuan…
MONITOR, Jakarta - Menteri Haji dan Umrah (Menhaj) Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, menegaskan bahwa…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) telah menerbitkan sebanyak 292 dokumen Certificate of…
MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Kementerian Agama (Kemenag) Kamaruddin Amin menekankan pentingnya pola kepemimpinan yang…
MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Moh. Rano Alfath menilai reformasi Polri…