Selasa, 30 April, 2024

Masih Diolah, PKS Pastikan Timses Prabowo-Sandi Belum Terbentuk

MONITOR, Jakarta – Ketua DPP PKS Aboe Bakar Alhabsyi menyatakan partai politik yang tergabung dalam koalisi De Facto telah mempersiapkan secara matang pembahasan terkait tim pemenangan paslon.

“Sudah pasti struktur itu sedang diolah dari semua partai ya, dalam waktu dekat, ini kan masih panjang. tapi pasti yang jelas bahwa itu sudah mengajukan semua partai sudah dibahas oleh sekjen kita semua,” kata Aboe Bakar saat ditemui mengawal paslon Prabowo-Sandiaga Cek Kesehatan di RSPAD, Jakarta, Senin (13/8).

Ia mengaku, dalam beberapa hari belakangan parpol mitra koalisi terus melakukan rapat terkait penentuan ketua tim sukses pemenangan tersebut. Sehingga menurutnya, para ketum dapat menentukan posisinya masing-masing dalam tim.

“Sudah rapat terus dari kemarin. dengan sendirinya ya, kalau dengan partai-partai pengusung ini ketua-ketua ini pasti akan dapat tempat spesial. tinggal pengaturannya bagaimana kita lihat nanti hasil rapat,” ungkapnya.

- Advertisement -

Kendati demikian, Aboe Bakar memastikan, bahwa terkait usulan nama yang nantinya diplot sebagai ketua tim kampanye pemenangan belum dibahas lebih lanjut. Ia enggan untuk membeberkannya.

“Bocoran saya belum dapat dari PKS adalah sedang dibicarakan. belum nanti kalau pertemuan terus, kontek-kontekan apa semua ini mesin jalan terus persiapan visi misi apa kan,” ujarnya.

“Saya terus terang tidak ikut detail rapatnya, tetapi saya yakin. percaya setiap partai dari orang yang terbaik untuk tim Pemenangan. pasti ketua partai atau sekjen dan tim lainnya akan masuk di posisi tertentu,” tambah mantan Wasekjen PKS ini.

Meski begitu, menurutnya, yang paling terpenting ialah bagaimana tim pemenangan cermat memikirkan dan memiliki strategi media yang jitu serta juru bicara mempuni ditambah dengan persiapan logistik.

“Nah itu, tetapi yang paling pokok lagi adalah persiapan perdebatan persiapan untuk konten dan lainnya ya. saya pikir itu sudah dibicarakan cuma tinggal pematangan dalam keputusan, dalam waktu dekat segera,” tandasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER