Sabtu, 23 November, 2024

Prasetyo Sambut Baik Penyatuan Dua Organisasi Bamus Betawi

MONITOR, Jakarta – Dua organisasi besar masyarakat betawi; Bamus Betawi dengan Bamus Suku Betawi 1982 akhirnya resmi bersatu melalui Deklarasi Majelis Amanah Persatuan Kaum Betawi yang digelar di Balai Agung, Balai Kota DKI Jakarta, 22 Desember 2022 lalu.

Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, menyatakan momentum ini menjadi hari yang bersejarah karena adanya penyatuan dua ormas besar itu. Pelantikan ini disaksikan langsung oleh Penjabat (Pj) Gubernur Provinsi DKI Jakarta Heru Budi Hartono.

“Semoga bersatunya dua Bamus Betawi ini dapat memperkuat kesatuan dan persatuan, serta mengangkat derajat seluruh masyarakat Betawi di Ibu Kota,” tutur Prasetyo Edi.

Ia berharap organisasi ini menjadi semakin solid, mewujudkan bersama kota Jakarta yang lebih baik, lebih maju yang warganya sejahtera dan makmur.

- Advertisement -

“Sukses Majelis Amanah Persatuan Kaum Betawi. Sukses Jakarta untuk Indonesia,” tuturnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER