HUMANIORA

Fakultas Syariah UID gandeng PA Depok Perkuat Link and Match Dunia Akademik-Peradilan

MONITOR, Depok – Fakultas Syariah Universitas Islam Depok (UID) menegaskan komitmennya dalam memperkuat link and match antara dunia akademik dan praktik peradilan melalui penutupan kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL)/Magang Hukum Mahasiswa Periode Desember 2025, Kamis (8/1/2026).

Penutupan PKL tersebut dirangkaikan dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) dan Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Pengadilan Agama (PA) Depok Kelas IA.

Kegiatan yang digelar di ruang sidang PA Depok tersebut menjadi tonggak penting penguatan kolaborasi kelembagaan dalam rangka implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi, khususnya pada aspek pendidikan hukum berbasis praktik, pengembangan riset terapan, dan pengabdian kepada masyarakat di bidang peradilan agama.

Acara berlangsung khidmat dan penuh makna dengan dihadiri jajaran pimpinan kedua institusi. Dari PA Depok hadir Ketua PA Depok Kelas IA Dra. Hj. Siti Salbiah, S.H., M.Si., didampingi Hakim Pamong Pembimbing Samsudin, S.H., M.H., Ketua Panitera Irwansyah, S.H., M.H., Sekretaris Zaini Rahman, S.H., M.H., serta jajaran panitera dan aparatur peradilan. Sementara dari UID hadir Wakil Rektor II H. Alip Nuryanto, M.Hum., Dekan Fakultas Syariah Dr. K.H. Encep, M.A., pimpinan program studi, dosen pembimbing lapangan, serta mahasiswa peserta PKL.

Wakil Rektor II UID H. Alip Nuryanto dalam sambutannya menegaskan bahwa PKL di lingkungan peradilan agama merupakan instrumen strategis dalam membentuk kompetensi profesional mahasiswa Fakultas Syariah, khususnya pada Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI) dan Hukum Ekonomi Syariah (HES).

“Melalui PKL ini, mahasiswa tidak hanya memahami teori hukum Islam di ruang kelas, tetapi juga menyaksikan dan terlibat langsung dalam proses peradilan, mulai dari pendaftaran perkara, tahapan persidangan, hingga pembacaan putusan. Ini adalah bagian penting dari proses pembentukan lulusan yang siap pakai dan berintegritas,” tegasnya.

Ia juga mengapresiasi keterbukaan dan pendampingan PA Depok yang dinilai telah memberikan ruang pembelajaran yang substantif bagi mahasiswa selama satu bulan penuh pada Desember 2025.

Sementara itu, Ketua PA Depok Kelas IA Dra. Hj. Siti Salbiah, S.H., M.Si. menyambut positif keberlanjutan kerja sama yang diwujudkan melalui penandatanganan MoU dan PKS. Menurutnya, kemitraan ini bukan sekadar formalitas kelembagaan, melainkan bagian dari strategi bersama dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia hukum dan peradilan agama.

“Kerja sama ini menjadi fondasi penting bagi sinergi berkelanjutan antara pengadilan dan perguruan tinggi, khususnya dalam bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat, sekaligus mendukung peningkatan kualitas SDM peradilan agama di masa depan,” ujarnya.

Dekan Fakultas Syariah UID Dr. K.H. Encep, M.A. menambahkan bahwa kegiatan PKL Desember 2025 merupakan pelaksanaan perdana Fakultas Syariah UID yang melibatkan dua program studi sekaligus. Ia menegaskan bahwa program ini akan terus dikembangkan sebagai bagian dari strategi peningkatan mutu akademik dan daya saing lulusan.

“Fakultas Syariah UID berkomitmen menjadikan PKL dan kerja sama kelembagaan ini sebagai agenda berkelanjutan. Targetnya bukan hanya kelulusan mahasiswa, tetapi lahirnya sarjana hukum Islam yang profesional, berintegritas, dan memiliki sensitivitas keadilan sosial,” jelasnya.

Melalui penutupan PKL dan penandatanganan MoU serta PKS ini, Universitas Islam Depok dan Pengadilan Agama Depok Kelas IA menegaskan komitmen bersama dalam membangun ekosistem pendidikan hukum Islam yang aplikatif, adaptif, dan responsif terhadap kebutuhan sistem peradilan agama di Indonesia.

Recent Posts

KPK Ingatkan Kemenkum, Zona Integritas Jangan Hanya Formalitas

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pembangunan Zona Integritas bukan sekadar pemenuhan syarat…

27 menit yang lalu

Sembuhkan Luka Batin, Penyuluh Agama Gelar Trauma Healing di Bireuen

MONITOR, Jakarta - Tawa anak-anak terdengar di sudut Kecamatan Kuta Blang, Kabupaten Bireuen. Di tengah…

2 jam yang lalu

Prabowo Minta Pelayanan Haji 2026 Dilakukan Transparan dan Akuntabel

MONITOR, Jakarta - Pemerintah melalui Kementerian Haji (Kemenhaj) berkomitmen untuk mengoptimalkan pelayanan dan meningkatkan akuntabilitas…

3 jam yang lalu

Baleg DPR Pastikan Revisi UU Hak Cipta Lindungi Karya Intelektual

MONITOR, Jakarta - Badan Legislasi (Baleg) DPR RI terus melakukan harmonisasi dan menyerap aspirasi publik…

5 jam yang lalu

Kemenag Terbitbitkan Regulasi Penegerian Widyalaya Swasta sebagai Upaya Pemerataan Layanan Pendidikan Keagamaan Hindu

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menerbitkan Peraturan Menteri Agama (PMA) Nomor 51 Tahun 2025 tentang…

5 jam yang lalu

Menag: Perbedaan Mazhab Jangan Jadi Alat Memecah Belah Bangsa

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan peran strategis Kementerian Agama dalam menjaga persatuan…

6 jam yang lalu