EKONOMI

Hadiri Peresmian Usaha Klien, Advokat Dendy Finsa ingatkan Sinergi Dunia Hukum dan Bisnis

MONITOR, Jakarta – Advokat yang juga Managing Partner DZ Finza Law Firm, H. Dendy Zuhairil Finsa, S.H., M.H mengapresiasi para pengusaha dan pelaku bisnis dalam membangun dan mengembangkan inovasi usaha ditengah tantangan ekonomi saat ini.

Hal tersebut disampaikan Dendy yang juga ketua LBH GP Ansor itu saat menghadiri dan meresmikan pembukaan outlet terbaru kliennya Richees Factory di Jalan Otista, Jakarta Timur pada hari Rabu (1/1/2025).

“Saya mengapresiasi keberanian dan inovasi orang-orang dalam mengembangkan usaha di tengah tantangan ekonomi saat ini yang kita tahu tidak mudah karena situasi global, namun semua ini perlu kita hadapi menjadi tantangan bagaimana setiap kesulitan menjadi peluang,” katanya.

Pada kesempatan tersebut, Dendy juga menekankan pentingnya dukungan hukum yang solid bagi pelaku usaha untuk memastikan keberlanjutan bisnis yang sehat dan berintegritas.

“Kepastian hukum menjamin rasa aman dan keadilan dalam berusaha adalah wujud nyata mendorong pertumbuhan ekonomi menciptakan iklim investasi yang ramah,” tuturnya.

Dendy juga menekankan bahwa kehadirannya pada peresmian ini menjadi bukti nyata sinergi antara dunia hukum dan bisnis dalam menciptakan peluang baru.

Recent Posts

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

3 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

8 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

9 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

11 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

11 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

19 jam yang lalu