BISNIS

Perusahaan Teknologi Arab Saudi gandeng IMT 168 dukung Proyek Greening Arabia

MONITOR, RIYADH – Perusahaan Teknologi Pertanian asal Indonesia Internasional Mitra Teknologi 168 (IMT168) menandatangani MoU dengan Perusahaan Teknologi Arab Saudi Mirzam Spectrum dalam mendukung proyek Greening Arabia. Penandatanganan MoU tersebut dilaksanakan pada forum KTT anti desertifikasi PBB UNCCD COP16 yang berlangsung di Riyadh Arab Saudi pada 2-13 Desember 2024.

Nantinya, kedua perusahaan akan berkolaborasi mengembangkan solusi berbasis teknologi canggih, termasuk penggunaan drone untuk pemetaan lahan, analisis data, dan pengembangan kecerdasan buatan (AI) untuk pemantauan kondisi lingkungan.

“Teknologi ini akan membantu memastikan efektivitas dan efisiensi pelaksanaan proyek penghijauan dalam skala besar,” ujar Direktur Utama IMT 168 Zaeland Khan usai menandatangani MoU di forum COP16 Riyadh, Arab Saudi, Jum’at (6/12/2024).

Sebelumnya, pemerintah Arab Saudi juga telah menunjuk perusahaan lokal Alshadan melakukan kerjasama dengan Produsen Pupuk Hayati Organik asal Indonesia IMP 168 dalam mendukung proyek yang bertujuan untuk mengembangkan produktifitas lahan tandus bagi penyediaan pangan (hortikultura). Langkah strategis ini menunjukkan pentingnya inovasi teknologi dan pendekatan multidimensi dalam proyek Greening Arabia.

Dengan kombinasi media tanam berbasis organik dari IMP168 dan teknologi drone serta AI dari IMT168, kedua perusahaan Indonesia tersebut siap mendukung ambisi Arab Saudi untuk menciptakan ekosistem yang lebih hijau dan berkelanjutan.

Sebagai informasi, Pemerintah Kerajaan Arab Saudi tengah mencanangkan proyek penghijauan gurun atau Greening Arabia 2030 untuk mengembangkan lahan pertanian mereka demi mewujudkan ketahanan pangan khususnya bidang hortikultura dan pakan ternak. Ambisi tersebut juga dipertegas Arab Saudi dengan menjadi tuna Rumah KTT PBB UNCCD COP16 anti desertifikasi yang tengah berlangsung saat ini dari 2-13 Desember 2024 di Riyadh.

Proyek Greening Arabia diklaim tidak hanya menjadi upaya mitigasi perubahan iklim tetapi juga menjadi platform penting untuk kolaborasi teknologi lintas negara demi masa depan yang lebih hijau dan sehat.

Recent Posts

Irjen Kemenhaj Ingatkan Petugas Jaga Etika, Jangan Membangkang

MONITOR, Jakarta - Inspektur Jenderal Kementerian Haji dan Umrah, Dendi Suryadi, menegaskan pentingnya integritas dan…

52 menit yang lalu

DPR RI Apresiasi Capaian Kementerian UMKM dalam Memperkuat Ekonomi Rakyat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) mendapatkan apresiasi dari Komisi VII…

2 jam yang lalu

Menag di Al-Azhar Kairo: Merusak Lingkungan Menyimpang dari Tujuan Ibadah

MONITOR, Kairo - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa persoalan lingkungan hidup tidak dapat dipisahkan…

3 jam yang lalu

Alissa Wahid Tekankan Petugas Haji Layani Jemaah Lansia dan Perempuan

MONITOR, Jakarta - Menjalankan ibadah haji bukan sekadar perjalanan fisik menuju Tanah Suci, melainkan puncak…

5 jam yang lalu

Itjen Kemenag Kawal Ketat Pembangunan 271 KUA Lewat Dana SBSN 2026

MONITOR, Jakarta - Inspektorat Jenderal Kementerian Agama terus memperkuat pengawasan pembangunan Kantor Urusan Agama (KUA)…

8 jam yang lalu

DPR Minta UMKM Digendong Jadi Pelaksana Utama Program BGN

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VII DPR RI, Yoyok Riyo Sudibyo, menegaskan perlunya kehadiran dan…

13 jam yang lalu