JAWA TIMUR

Genjot Suara Khofifah-Emil, JRK Lumajang Lakukan Gerakan Door To Door

MONITOR, Lumajang – Relawan yang tergabung dalam Jaringan Relawan Khofifah (JRK) Kabupaten Lumajang melakukan gerakan dari rumah ke rumah (door to door) untuk menggaet suara demi kemenangan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim nomor urut 2, Khofifah Indar Parawansa -Emil Elistianto Dardak.

“Gerakan bawah tanah ini kami lakukan untuk kemenangan Khofifah-Emil mutlak di Lumajang,” ujar Koordinator JRK Lumajang, Ustadz Zamroni, Rabu (09/10).

Menurut dia, gerakan door to door akan dilakukan seoptimal mungkin guna kemenangan pasangan nomor urut 2, Khofifah-Emil di Kabupaten Lumajang.

“Semuanya relawan akan bergerak bersama di semua tingkatan dan door to door menjadi salah satu upaya pemenangan yang akan dimaksimalkan,” ungkapnya.

Ia mengatakan, semua strategi dan taktik pemenangan pasangan calon akan dilakukan sebaik mungkin, sehingga Khofifah-Emil bisa menang mutlak di Lumajang.

“Semua relawan JRK akan digerakkan untuk turun ke bawah guna mengetuk hati dan simpati para pemilih, salah satunya dengan gerakan dari rumah ke rumah,” pungkasnya.

Recent Posts

Aromatika Indofest 2025 Wangikan Industri Minyak Atsiri Hingga Pasar Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian memberikan apresiasi atas suksesnya penyelenggaraan Aromatika Indofest 2025. Ajang ini…

53 menit yang lalu

Layanan Kesehatan Haji 2025 Berakhir, Kemenkes: Jumlah Jemaah Wafat Turun

MONITOR, Jakarta - Operasional layanan kesehatan jemaah haji Indonesia 1446 H/2025 M di Arab Saudi…

3 jam yang lalu

Gelar Sekolah Politik Anggaran, Fraksi PKB Pelototi APBD Kota Depok

MONITOR, Jakarta - Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) sepertinya serius menjawab tantangan Penjabat (Pj) Sekda…

6 jam yang lalu

Kementerian PU Segera Rampungkan Seksi 4 Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus mempercepat penyelesaian Jalan Tol Kuala Tanjung -…

7 jam yang lalu

Program Sekolah Rakyat Solusi Konkret Atasi Akes Pendidikan Keluarga Miskin Ekstrem

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Arzeti Bilbina, meminta pemerintah mengintensifkan pelaksanaan program Peluncuran…

8 jam yang lalu

Menag Minta Kampus PTKIN Kembangkan Ekoteologi

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar meminta kampus Peguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN)…

9 jam yang lalu