Jumat, 22 November, 2024

KPN 2024, Widi Dwinada: Gen Z Bisa Jadi Agen Moderasi Beragama

MONITOR, Jakarta – Penyelenggaraan Kompetisi Pidato Nasional 2024 yang bertemakan “Pancasila dan Moderasi Beragama dalam Pandangan Gen-Z” usai digelar. Pada malam grand final telah diumumkan nama-nama juara dari kompetisi ini.

Salah satu juri Kompetisi Pidato Nasional 2024 Widi Dwinanda, menyatakan bahwa Kompetisi Pidato Nasional yang diselenggarakan Kementerian Agama sangat merangkul Generasi Z (Gen Z). “Pada era digital yang teknologinya begitu pesat ini memang dibutuhkan usia-usia yang bisa menjadi agen untuk memberikan pesan-pesan moderasi beragama dan juga toleransi,” kata Widi pada pagelaran malam puncak Kompetisi Pidato Nasional di Jakarta, Sabtu (10/8/2024).

Menurutnya, Gen Z dapat mendorong semangat anak muda untuk lebih bisa mengimplementasikan toleransi dan moderasi beragama dalam kehidupan sehari-hari.

Ia berharap kompetisi ini dapat dilangsungkan kembali pada tahun-tahun berikutnya. “Kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat positif karena benar-benar mencari bibit-bibit unggul generasi muda yang bisa menjadi duta moderasi beragama. Semoga bisa terus berlangsung,” ujar Widi.

- Advertisement -

Kegiatan yang diikuti oleh 1.236 peserta ini digelar bertujuan untuk memperkuat semangat nasionalisme dan toleransi di kalangan generasi muda.

Adapun yang menjadi juri pada kegiatan ini adalah:

1. Hamzah Sahal (Pegiat Literasi & Founder Alif.ID/NU Online)

2. Cak Nanto/Sunanto (Aktifis Muhammadiyah)

3. Prita Laura (KSP/Presenter Metro TV)

4. Widi Dwinanda (Aktris dan Presenter)

5. Hasanuddin Ali (Staf Ahli Menag RI)

6. Antonius Lopis (Kasubdit Pendidikan Menengah Bimas Kristen)

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER