NASIONAL

Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bersama Bhabinkamtibmas, Satpol PP dan Disperindag Melaksanakan Penertiban Pasar

MONITOR, Jakarta – Ketertiban merupakan suatu keharusan yang perlu disadari dan dipatuhi oleh semua lapisan masyarakat untuk ketentraman dan kenyamanan bersama. Berangkat dari komitmen tersebut, kali ini Babinsa Koramil 1710-02/Timika bersama Bhabinkamtibmas, Satpol PP dan Disperindag Kabupaten Mimika melaksanakan penertiban pasar di Kel. Wonosari Jaya, Distrik Wania, Kabupaten Mimika, Minggu (12/05/2024).

Kegiatan penertiban ini dilakukan karena pada hari Minggu selalu menjadi lokasi pasar kaget dan banyak pedagang yang menjajakan dagangannya hingga ke jalan raya. Hal tersebut tentunya sangat membahayakan pedagang dan pengguna jalan juga mengganggu ketertiban bersama.

Dalam kesempatan ini Babinsa bersama tim lainnya memberikan edukasi dan penertiban secara humanis kepada para pedagang agar memindahkan dagangannya ke tempat yang lebih aman. Dalam kesempatan tersebut pun para pedagang menerima masukan dan saran dari tim penertiban.

Danramil 1710-02/Timika, Kapten Inf Ahmad Zaeni dalam kesempatan terpisah menjelaskan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa, Polsek dan juga Pemda Mimika akan ketertiban bersama.

Hal tersebut dilakukan untuk meningkatkan sadar ketertiban masyarakat juga agar kebiasaan tersebut tidak terus berlangsung dan dianggap sebagai pembenaran.

Recent Posts

Kemenag Harap Pimpinan Ormawa Perkuat Kepemimpinan dan Idealisme

MONITOR, Malang - Pimpinan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) harus terus mengembangkan kapasitas kepemimpinan (leadership) dan idelisme.…

2 menit yang lalu

Kasus Keracunan MBG Kembali Muncul, DPR Desak Sanksi Tegas

MONITOR, Jakarta - Kasus keracunan pada program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali marak terjadi. Satu…

28 menit yang lalu

Percepat Pemulihan Bencana, KKP Kirim 1.142 Taruna ke Sumatra

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menerjunkan 1.142 taruna ke Provinsi Aceh dan…

2 jam yang lalu

Menag: Isra Mikraj Jadi Momentum Perkuat Ketahanan Keluarga

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa peringatan Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW…

3 jam yang lalu

Analis: Keberhasilan Penyelamatan Pekerja Freeport Perkuat Kepercayaan Publik

MONITOR, Jakarta - Keberhasilan TNI dalam operasi penyelamatan 18 karyawan PT Freeport Indonesia di Tembagapura…

3 jam yang lalu

Pemerintah Pulangkan 27.768 WNI Korban Konflik hingga Online Scam

MONITOR, Jakarta - Menteri Luar Negeri (Menlu) RI, Sugiono, menegaskan bahwa pelindungan Warga Negara Indonesia…

4 jam yang lalu