NASIONAL

Dukung Program Penurunan Angka Stunting, Koramil 1710-07/Mapurujaya Mengecek Serta Berikan Tambahan Makanan Secara Bertahap Kepada Anak Dan Balita

MONITOR, Timika – Wujud kepedulian terhadap perkembangan anak-anak dan balita di wilayah binaan, anggota Koramil 1710-07/Mapurujaya dipimpin Danramil Kapten Inf Hely Sukmajaya melaksanakan kegiatan pengecekan serta pembagian PMT (Pembagian Makanan Tambahan) bagi anak-anak dan balita guna menurunkan angka stunting di Wilayah Kp. Muare, Distrik Mimika Timur, Kab. Mimika, Senin (15/04/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Danramil dan Babinsa mengecek serta memberikan dan menyalurkan bantuan kepada anak stunting asupan penambahan gizi berupa telur dan bubur kepada anak-anak.

Danramil mengatakan bahwa dirinya sangat mengapresiasi atas kebijakan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, dimana salah satu cara untuk menurunkan anak stunting yaitu dengan cara pemberian makanan tambahan kepada anak-anak yang kurang asupan makanan yang bergizi.

“PMT ini diberikan kepada warga yang mempunyai anak termasuk kategori stunting secara bertahap maupun anak-anak lain, berupa makanan telur, sayur, bubur kacang hijau dan buah pisang,” ungkapnya.

Danramil juga menambahkan, pemberian makanan tambahan ini sangatlah penting untuk pemulihan gizi untuk anak-anak yang kekurangan gizi. Tujuan kegiatan ini sangat penting sekali dalam rangka pencegahan anak yang berat lahir rendah dan balita.

“Kami selaku aparat teritorial berharap dengan adanya PMT ini semoga dapat membantu memulihkan anak yang termasuk kategori stunting, kemudian kembali tumbuh sehat dalam masa pertumbuhannya,” pungkasnya.

Recent Posts

Kementerian UMKM dan Kemendag Tegaskan Komitmen Perkuat Pelindungan UMKM

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) bersama Kementerian Perdagangan (Kemendag) menegaskan…

42 detik yang lalu

Menhaj Tegaskan Prinsip Pembagian Kuota Haji Reguler 2026 Berkeadilan dan Proporsional

MONITOR, Jakarta - Menteri Haji dan Umrah RI Mochamad Irfan Yusuf menegaskan pembagian kuota haji…

2 jam yang lalu

Dukung Ketahanan Pangan, KKP Gencarkan Riset Terapan Perkuat Blue Food

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) optimistis pangan biru akan berkontribusi maksimal mendukung…

2 jam yang lalu

Seminar Internasional Kupas Peran Prabowo dalam Mendorong Solusi Dua Negara

MONITOR, Jakarta - Menindaklanjuti pidato Presiden Prabowo Subianto pada Sidang Umum ke-80 Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB)…

4 jam yang lalu

Guru Diwajibkan Rangkap Konselor, DPR: Sekolah Harus Tetap Punya Psikolog Profesional

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani menyambut baik kebijakan…

5 jam yang lalu

Kemenag Inisiasi Forum Akademik Internasional Bahas Gaza dan Perdamaian Dunia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menginisiasi penyelenggaraan rangkaian seminar internasional tentang perdamaian dunia pada empat…

6 jam yang lalu