PARLEMEN

Deddy Sitorus Ingatkan Investasi Harus Jadi Dasar Pembangunan Nasional

MONITOR, Jakarta – Komisi VI DPR RI mengapresiasi capaian Kementerian Investasi/BKPM RI dalam realisasi investasi tahun 2023 yang berhasil melampaui angka investasi yang ditargetkan. Adapun realisasi investasi sepanjang 2023 adalah sebesar Rp1.418,9 triliun. Capaian tersebut melampaui target (101,3 persen) yang sebelumnya ditetapkan sebesar Rp1.400 triliun dengan total penyerapan tenaga kerja sebanyak 1.823.543 orang.

Melihat capaian investasi sepanjang 2023 yang telah melampaui target, Anggota Komisi VI Deddy Yevri Hanteru Sitorus mengingatkan Kementerian Investasi/BKPM agar tidak hanya mengandalkan sumber daya alam dalam investasi. Investasi, sebutnya, harus menjadi modal dasar pembangunan, sehingga harus dilakukan dengan hati-hati dan mengedepankan kepentingan rakyat.

“Jadi saya kiranya harus diubah bahwa investasi itu adalah modal dasar pembangunan nasional, dengan bentuk kita menggunakannya secara hati-hati, tidak saja untuk kepentingan manusia yang hidup pada hari ini, tapi anak-anak cucu kita yang kemudian juga membutuhkannya. Jadi enggak bisa kalau menurut saya kita umbar habis-habisan (sumber daya alam) tanpa ada road map yang jelas,” jelas Deddy dalam rapat kerja dengan Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta, Senin (1/4/2024).

Lebih lanjut, Deddy meminta Kementerian Investasi untuk dapat melibatkan UMKM dalam setiap investasi yang ada. Ia menilai, sektor UMKM adalah penyumbang terbanyak dalam penyerapan tenaga kerja. “Menjadi sangat penting di dalam investasi ini UMKM itu betul-betul dilibatkan. Karena apa 96% tenaga kerja Indonesia itu diserap oleh UMKM, jadi kita enggak boleh main di urusan dengan UMKM ini,” lanjutnya.

Recent Posts

Kementerian PU Bangun Saluran Irigasi Semantok Kiri

MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…

3 jam yang lalu

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

3 jam yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

4 jam yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

4 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

5 jam yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

5 jam yang lalu