BERITA

Peduli Kesehatan Wanita, DWP Kemenag Adakan Tes HPV dan Sadanis Gratis

MONITOR, Jakarta – Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kemenag RI mengadakan pemeriksaan Human Papilloma Virus Deoxyribonucleic Acid (HPV DNA) dan Sadanis gratis di Kantor Pusat Kemenag RI, Jalan Lapangan Banteng, Jakarta.

Ketua DWP Kemenag RI, Farikhah Nizar Ali mengatakan, tes HPV DNA bertujuan untuk mendeteksi ada atau tidaknya virus HPV yang berrisiko menyebabkan penyakit menular seksual dan kanker serviks.

“Penyakit kanker serviks adalah jenis kanker yang terjadi paling banyak kedua di Indonesia. Kondisi tersebut bisa disebabkan oleh infeksi virus HPV,” jelas Farikhah, Selasa (20/2/2024).

“Target peserta 100 orang, alhamdulillah hari ini mencapai 126 orang yang mau diperiksa, melebihi target,” lanjut Farikhah.

Penasehat DWP Kemenag Eny Retno Yaqut mengatakan bahwa ini adalah kali kedua DWP Kemenag mengadakan pemeriksaan gratis guna deteksi dini kanker serviks. “Pertama kali digelar pada bulan Agustus 2022, dengan tes Iva dan Sadanis sebagai upaya deteksi dini wanita Indonesia bebas kanker serviks dan payudara,” ungkapnya.

“Saat itu, total peserta sebanyak 13.079 orang di seluruh Indonesia yang dilaksanakan secara serentak. Hopefully, tahun-tahun ke depan kita bisa mengadakan hal ini secara rutin,” tutur Eny.

Kepala Dinas Kesehatan Jakarta Pusat, dr. Rismasari turut mengapresiasi DWP Kemenag yang sudah rutin menyelenggarakan kegiatan tersebut setiap tahun untuk kesehatan para karyawan perempuan. “Kita sangat berterima kasih dan apresiasi. Tidak semua kementerian dan lembaga memperhatikan hal ini,” ungkap dr. Rismasari.

Recent Posts

Tinjau Progres Pembangunan Bali International Hospital, Menteri BUMN: Indonesia Siap Bersaing dalam Wisata Kesehatan Global

MONITOR, Jakarta – Menteri BUMN Erick Thohir lakukan kunjungan ke Bali International Hospital (BIH) yang tengah…

6 menit yang lalu

Rapat Kerja Komisi III dan Pemerintah, Pembahasan RUU MK Dilanjutkan pada Rapat Paripurna

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Adies Kadir memimpin Rapat Kerja Komisi…

52 menit yang lalu

Tips Jemaah Haji saat Tinggalkan Hotel untuk Beribadah di Masjid Nabawi

MONITOR, Jakarta - Operasional pemberangkatan jemaah haji Indonesia memasuki hari kedua. Secara bertahap, jemaah haji…

2 jam yang lalu

Dominan, 148 Siswa Madarasah Lolos Tahap III Samsung Innovation Campus

MONITOR, Jakarta - Siswa Madrasah Aliyah (MA) tampil dominan dalam proses penjaringan Samsung Innovation Campus…

3 jam yang lalu

PPI Dunia Dukung Upaya Gus Addin Gerakkan Diaspora Ansor Berinovasi untuk Indonesia

MONITOR, Jakarta - Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Dunia antusias mendukung penuh upaya Ketua Umum GP…

3 jam yang lalu

Kementerian PUPR Renovasi Museum Kavaleri di Bandung, Wahana Wisata Edukasi Sejarah Kemiliteran

MONITOR, Jakarta – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyelesaikan pekerjaan renovasi Museum…

8 jam yang lalu