UMKM

Perkuat Pelayanan, LPDB-KUMKM Tetapkan Core Values BerAkhlak

MONITOR, Jakarta – Peningkatan pelayanan dan integritas lembaga menjadi bagian penting bagi Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi, Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (LPDB-KUMKM) untuk terus tumbuh dan memberikan pelayanan pinjaman atau pembiayaan koperasi di seluruh Indonesia.

Salah satu upaya yang dilakukan oleh LPDB-KUMKM adalah menetapkan core values (BerAkhlak) yaitu Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif, yang sudah menjadi bagian Nilai-nilai Dasar Kementerian dan Lembaga pemerintah pusat maupun daerah.

Dengan tagline “Bangga Melayani Bangsa” core values menjadi penting bagi LPDB-KUMKM untuk menjadi budaya kerja bagi para insan LPDB-KUMKM.

“Kita mempunyai satu fokus Indeks Kinerja Utama (IKU) yang sudah diterapkan sejak tiga tahun lalu, dan sudah mulai fokus dan menjadi culture bekerja berdasarkan kinerja prestasi dengan akhlak,” kata Direktur Utama LPDB-KUMKM Supomo dalam keterangannya.

Supomo meyakini, dengan adanya core values ini, maka seluruh insan LPDB-KUMKM akan semakin fokus, dan bisa memberikan pelayanan yang prima dalam mendukung sektor koperasi.

“Saya sangat membuka diri untuk diskusi terkait kinerja secara langsung dan membuat LPDB-KUMKM semakin dinamis transformasi-nya, dan kinerjanya, karena ada unsur Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif,” kata Supomo.

Supomo menambahkan bahwa program internalisasi core values BerAKHLAK merupakan bagian dari komitmen bersama untuk meningkatkan budaya kerja yang positif dan membangun organisasi yang bertanggung jawab.

“Yang saat ini menjadi penting bagi kita semua adalah membuat LPDB-KUMKM semakin berlayar, semakin maju, dan berkembang lebih baik,” ungkap Supomo.

6 Tahapan Implementasi Core Values

Langkah-langkah konkrit telah dirancang untuk melaksanakan program ini melalui berbagai tahapan.

“Dimulai dengan sosialisasi kepada seluruh elemen LPDB-KUMKM untuk membangun pemahaman tentang budaya kerja BerAKHLAK dan membangun komitmen bersama untuk melakukan perubahan ke arah yang lebih baik,” kata Supomo.

Selanjutnya, melakukan survei untuk mengetahui sejauh mana perilaku BerAKHLAK diimplementasikan dalam budaya organisasi saat ini.
Kemudian, membangun pemahaman dan kesadaran para Direksi dan Kepala Divisi tentang pentingnya transformasi kepemimpinan dengan meningkatkan kerja sama, sinergi, dan kolaborasi.

“Membentuk agen perubahan yang diharapkan dapat menjadi role model atau duta perubahan budaya kerja Melakukan pengawasan implementasi budaya kerja menggunakan aplikasi. Terakhir Memastikan core values BerAKHLAK terinternalisasi pada seluruh pegawai LPDB-KUMKM,” ujar Supomo.

Adapun kegiatan kick-off core values BerAKHLAK ini merupakan langkah awal dalam perjalanan untuk membangun budaya organisasi yang kuat dan bertanggung jawab.

“Dengan komitmen dan kerja sama dari seluruh elemen LPDB-KUMKM, diharapkan tujuan ini dapat tercapai guna memperkuat budaya kerja yang bertanggung jawab dan beretika, sebagai pondasi bagi kemajuan organisasi.” pungkas Supomo.

Recent Posts

Puan Hadiri Upacara Hari Bhayangkara ke-79, Ingatkan Kekuatan Polri Ada Pada Rakyat

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri upacara dan syukuran Hari Bhayangkara ke-79.…

1 jam yang lalu

Ribuan Umat Buddha Akan Ikuti ITC 2025 di Borubudur

MONITOR, Jakarta - Sebanyak kurang lebih 2.000 umat Buddha dari berbagai wilayah Indonesia akan bertemu…

2 jam yang lalu

DPR: Bandara Bali Utara Bisa Jadi Ikon Peradaban Baru yang Integrasikan Sektor Pendidikan, Riset dan Budaya

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Lalu Hadrian Irfani mendukung pembangunan Bandara…

3 jam yang lalu

KemenP2MI Dorong Warga Bekerja ke Luar Negeri, DPR: Jadi Ironi dan Terkesan Dukung #kaburajadulu

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI, Nurhadi mengkritik pendekatan Kementerian Pelindungan Pekerja Migran…

3 jam yang lalu

Kejari dan Walikota Didesak Usut Pengelolaan Keuangan PT Migas Kota Bekasi

MONITOR, Bekasi - Forum Masyarakat Bekasi (Formasi) mendesak Kejaksaan Negeri Kota Bekasi (Kejari Kota Bekasi)…

4 jam yang lalu

Menag Bertolak ke Jeddah Dampingi Presiden, Bahas Kampung Haji

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar bertolak menuju Jeddah, Arab Saudi, Selasa (1/7/2025). Keberangkatan…

5 jam yang lalu