MEGAPOLITAN

Pertajam Kemampuan Petugas, Rutan Depok Gelar Pelatihan Service Excellence

MONITOR, Depok – Rutan Kelas I Depok terus berkomitmen meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan warga binaan pemasyarakatan (WBP). Salah satunya melalui pelatihan service excellent (pelayanan prima) yang digelar bagi petugas Rutan Depok, Jumat (08/09/2023).

Pelatihan service excellent yang berlangsung di Aula Gedung I Rutan Depok dan diikuti jajaran pejabat struktural, pegawai JFU dan JFT ini dilakukan dengan menggandeng Institut STIAMI Kota Depok.

Pelatihan tersebut dibagi beberapa topik dengan pembicara utama Kaprodi Ilmu Komunikasi dari Institut STIAMI Depok, Dr. Wulan Furrie.

Dalam penyampaian materinya, Wulan Furrie menekankan pentingnya komunikasi yang baik dalam melayani masyarakat dan warga binaan.

Selain itu, Wulan juga menekankan pentingnya melaksanakan prinsip-prinsip pelayanan prima.

Kepala Rutan Kelas I Depok Andi Gunawan mengatakan bahwa pelatihan service excellent tersebut menjadi awal bagi Rutan Depok untuk membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang lebih terampil, profesional, dan melayani.

“Service excellent merupakan salah satu pilar utama dalam memberikan pelayanan publik sehingga menjadi modal bagi Rutan Kelas I Depok untuk menjalankan fungsinya,” kata Andi, dalam keterangan resminya kepada MONITOR, dikutip Sabtu (09/09/2023).

Dengan adanya pelatihan service excellence tersebut diharapkan mampu memberi tambahan pengetahuan bagi petugas Rutan mengenai tata cara memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat maupun warga binaan.

“Kami berharap semua jajaran Rutan Depok yang mengikuti pelatihan ini dapat menerapkan prinsip-prinsip pelayan prima dalam tugasnya sehari-hari,” ungkap Andi.

Recent Posts

World Water Forum 2024 di Bali, Fadli Zon: Akan Dihadiri 50 Lebih Parlemen Negara

MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon menyampaikan ada…

1 jam yang lalu

Pertamina Pastikan Ketersediaan Pasokan Energi di Wilayah Terdampak Bencana Banjir Bandang Sumbar

MONITOR, Jakarta – PT Pertamina (Persero) memastikan ketersediaan pasokan energi dapat terpenuhi, dampak bencana banjir bandang…

2 jam yang lalu

Kunjungi Bangkalan, Menteri Pertanian Targetkan 2 Juta Ton Padi Jawa Timur dengan Pompanisasi

MONITOR, Bangkalan – Menteri Pertanian, Andi Amran Sulaiman, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Bangkalan, Madura,…

2 jam yang lalu

Dongkrak Keuntungan Petani dan Daya Saing Gula Nasional, Ditjen Perkebunan Kementan Tetapkan Harga Pembelian Tebu

MONITOR, Jakarta - Pemerintah telah menentukan harga pembelian tebu demi menjaga keseimbangan harga gula dari…

3 jam yang lalu

Kabid PHU Banten Jadikan Syal Baduy Ciri Khusus Petugas Haji Indonesia Sektor 8 Makkah

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama RI melalui Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) kembali memberangkatkan…

3 jam yang lalu

Kemenag Fasilitasi 29 Pasang WNI Nikah Massal di Taiwan

MONITOR, Jakarta - Ditjen Bimas Islam Kemenag memfasilitasi 29 pasangan Warga Negara Indonesia (WNI) melangsungkan…

3 jam yang lalu