MEGAPOLITAN

Pemkot Depok Bentuk Tim Patroli Kabel Utilitas

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Depok membentuk tim patroli kabel udara yang diberi nama Papiku atau Patroli Peduli Kabel Utilitas. Tim dibentuk berdasarkan adanya pengaduan dari masyarakat atas kesemrawutan kabel udara dan hasil pengawasan di lapangan Bidang Bina Konstruksi DPUPR Kota Depok.

“Tim ini dibentuk berdasarkan hasil pengawasan di lapangan serta adanya laporan warga terkait kesemrawutan kabel udara di Depok. Saat ini kami sedang gencar melakukan penertiban, utamanya terhadap jaringan yang tidak dimaintenance dengan baik oleh pengelola,” kata Kepala Bidang Bina Konstruksi DPUPR Kota Depok Denny Setiawan, Sabtu (12/08/2023).

Dijelaskannya, ke depan pihaknya akan menjadikan patroli ini sebagai agenda rutin dalam menertibkan dan merapikan kembali tata kelola pemasangan dan penempatan jaringan utilitas kabel udara serta utilitas jaringan bawah tanah, di seluruh wilayah Kota Depok. Rencana program akan berjalan dua kali dalam satu minggu, dengan pertimbangan skala prioritas kerusakan kabel.

“Dalam pelaksanaannya, kami juga bekerja sama dengan pemilik jaringan utilitas kabel yang tergabung dalam Asosiasi Penyelenggara Jaringan Telekomunikasi (APJATEL). Agar permasalahan kabel yang masih bisa teratasi di lapangan, dapat segera ditindaklanjuti,” paparnya.

Adapun, beberapa jaringan operator yang terlibat antara lain, Linknet, Fiberstar, Moratel, Balitower, Telkom. Kemudian iForte, Icon+, My Republic, Biznet, FMI, Lintasarta, Indosat dan lain sebagainya.

“Mudah-mudahan dengan tim Papiku ini perlahan tapi pasti, permasalahan kesemrawutan kabel di Kota Depok dapat segera teratasi. Dengan begitu, tercipta keindahan kota yang lebih baik,” tutupnya.

Recent Posts

Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan Seluruh Korban Pesawat ATR 42-500

MONITOR, Jakarta - Operasi pencarian korban jatuhnya pesawat ATR 42-500 di kawasan Gunung Bulusaraung, Kabupaten…

4 jam yang lalu

Lindungi Peternak-Konsumen, Mentan Amran Tegaskan Pengawasan Ketat DOC hingga Daging Sapi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman yang juga menjabat sebagai Kepala Badan…

5 jam yang lalu

Klinik UMKM Bangkit Diluncurkan di Sumbar Bantu Percepat Pemulihan Pascabencana

MONITOR, Sumatera Barat - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) meresmikan Klinik UMKM Bangkit…

6 jam yang lalu

Kemenag-Australia Awards Indonesia Buka Pendaftaran Beasiswa S2 Double Degree

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama melalui Pusat Pembiayaan Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan (PUSPENMA), Sekretariat…

6 jam yang lalu

Rumuskan kebijakan, Prof Rokhmin dorong KKP perkuat hilirisasi dan daya saing produk laut

MONITOR, Jakarta - Indonesia sebagai negara kepulauan dengan potensi sumber daya laut terbesar di dunia…

6 jam yang lalu

Jabar Jadi Jalur Transit TPPO, Rieke Diah Pitaloka Ingatkan Peran Imigrasi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XIII DPR RI Rieke Diah Pitaloka menegaskan bahwa tindak pidana…

9 jam yang lalu