SULAWESI

Motor Ambulance Pelayanan Kesehatan Kodam Hasanuddin Segera Diluncurkan

MONITOR, Makasar – Kondisi geografis wilayah khususnya daerah pelosok atau terpencil menjadi tantangan tersendiri bagi Kodam XIV/Hasanuddin dalam menjalankan salah satu tugas pokoknya yaitu Operasi Militer Selain Perang (OMSP) yang tertera pada UU No 34/2004 tentang TNI, dalam hal membantu tugas pemerintah daerah yang bertanggung jawab atas ketersediaan akses informasi, edukasi dan fasilitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Hal tersebut menjadi atensi Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Totok Imam Santoso dalam memperhatikan kesulitan masyarakat dan menginginkan agar inovasi motor ambulance yang telah dilaunching beberapa waktu lalu dapat segera beroperasi.

Ia pun mengecek langsung kondisi pembuatan motor ambulance tersebut yang dilakukan di Perbengkelan Daerah (Bengrah) Paldam XIV/Hasanuddin Kota Makassar pasa Senin (07/08/2023).

Pembuatan sepeda motor ambulance Kodam XIV/Hasanuddin merupakan salah satu program orang nomor satu di Kodam Hasanuddin Mayjen Totok sebagai implementasi Perintah Harian Kasad. Nantinya, Tepat di Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia pada 17 Agustus 2023 nantinya akan dibagikan kepada Kodim-Kodim di jajarannya sejumlah 19 unit.

“Kita berupaya segera selesai, dan langsung kita bagikan ke jajaran, tidak usah lama-lama, kita aksi segera. Harapan kami ini dapat membantu seluruh lapisan masyarakat dalam mendapatkan layanan kesehatan secara cepat dan tepat,” ungkapnya.

“Wilayah kita banyak di pelosok, dan terpencil yang wilayahnya tak dapat dijangkau dengan menggunakan kendaraan roda empat. Nah, motor ambulance ini nantinya akan menjajal hingga ke pelosok daerah, ini akan kita kirim ke sana,” tandas orang nomor satu di jajaran Kodam XIV/ Hasanuddin ini.

Sebagaimana diketahui, pembuatan/pengadaan Sepeda Motor Ambulance Kodam XIV/Hasanuddin ini telah dilauncing beberapa waktu yang lalu, bertepatan dengan puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kodam XIV/Hasanuddin yang ke-66 tahun.

Recent Posts

Gelar RDP Bersama DPR, Kemenag Bahas Penguatan PTKIN

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Komisi VIII DPR RI.…

31 menit yang lalu

Sesepuh Ponpes Buntet Nilai Penganugerahan Pahlawan Nasional Soeharto Tepat

MONITOR, Cirebon - Presiden Prabowo Subianto menganugerahkan gelar Pahlawan Nasional kepada sepuluh tokoh dari berbagai…

2 jam yang lalu

Gus Dur Dapat Gelar Pahlawan, DPR: Beliau Wariskan Gagasan juga Energi Moral Bangsa

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI Maman Imanulhaq menyambut penuh haru keputusan pemerintah…

5 jam yang lalu

Prof Deding Ishak apresiasi Presiden Prabowo beri Gelar Pahlawan Nasional untuk Soeharto

MONITOR, Jakarta - Tokoh Nasional yang juga guru besar Universitas Islam Nusantara (Uninus), Prof Deding…

5 jam yang lalu

UIN Jakarta Beberkan Kesiapan Jadi PTNBH Ke DPR, Pendapatan Non-UKT jadi Andalan

MONITOR, Jakarta - Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta secara resmi melaporkan kesiapan mereka untuk beralih…

5 jam yang lalu

Hari Pahlawan 2025, DPR Ajak Generasi Muda Jadi Hero Zaman Now

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi X DPR RI Lalu Hadrian Irfani mengajak seluruh masyarakat…

6 jam yang lalu