MEGAPOLITAN

Apresiasi Pelayanan di Rutan Depok, Dandim: Sangat Baik Semua SOP

MONITOR, Depok – Komandan Distrik Militer (Dandim) 0508/Depok Letkol Inf Totok Prio Kismanto melakukan kunjungan ke Rutan Kelas I Depok, Rabu (26/07/2023). Kedatangan Totok yang didampingi Pasi Intel Kodim 0508/Depok, Mayor Inf Leoris, disambut langsung oleh Kepala Rutan Kelas I Depok, Andi Gunawan dan jajarannya.

Dalam kunjungannya, Dandim Totok sempat meninjau sejumlah fasilatas pelayanan yang ada di Rutan Kelas I Depok. Totok pun mengapresiasi kinerja jajaran Rutan Kelas I Depok yang telah mewujudkan pelayanan masyarakat dengan baik.

“Pelayanan di Rutan ini sangat baik. Semua SOP (Standard Operating Procedure). Layanan ruang tunggu kunjungan juga sangat baik dan tertata,” kata Totok, disela kunjungannya.

Disebutkan Totok, sabagai satuan teritorial, Kodim Depok memiliki peran untuk mengadakan pembinaan bagi masyarakat, termasuk di Rutan Kelas I Depok.

Karena itu, Kodim pun siap bersinergi dengan Rutan Kelas I Depok untuk memberikan materi pembekalan bela negara kepada WBP atau napi yang sedang menjalani program pembinaan. Hal ini, bagian dari upaya untuk meningkatkan pemahaman tentang pentingnya semangat nasionalisme dan tanggung jawab terhadap negara.

“Untuk sinergi, itu pasti. Semuanya kami sinergi untuk memberikan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat, termasuk dengan Rutan Depok. Kami juga siap membantu Rutan Depok untuk memberikan pembekalan kepada warga binaan (WBP),” ungkap Totok.

Recent Posts

Quran Kemenag Android Capai Satu Juta Pengguna di Indonesia

MONITOR, Jakarta - Aplikasi Quran Kemenag versi Android menutup tahun ini dengan sebuah capaian. Hingga…

57 menit yang lalu

Petugas Haji 2026 Akan Masuk Barak, Kemenhaj Terapkan Diklat Semi-Militer

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah Republik Indonesia menyiapkan pola pendidikan dan latihan (Diklat)…

4 jam yang lalu

Tahun Baru 2026, Menag Serukan Berbagi dan Berdoa untuk Sumatera

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mengajak umat untuk menguatkan doa bagi para korban…

5 jam yang lalu

Top! Tutup Tahun 2025, UIN Jakarta Puncaki Ranking SINTA PTKIN

MONITOR - UIN Syarif Hidayatullah Jakarta kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan menutup tahun 2025 sebagai…

6 jam yang lalu

Survei Kemenag, Gen Z Paling Toleran dan Jago Baca Al-Qur’an

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama bekerja sama dengan Alvara Strategic…

16 jam yang lalu

IKI Desember 2025, Manufaktur Tetap Ekspansi di Level 51,90

MONITOR, Jakarta - Indeks Kepercayaan Industri (IKI) bulan Desember 2025 tercatat sebesar 51,90, yang menunjukkan…

17 jam yang lalu