BERITA

Prabowo Sarankan Pemerintah Daerah Percantik Kota untuk Tarik Wisatawan

MONITOR, Makassar – Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menyampaikan saran kepada para pemimpin daerah di Indonesia untuk mempercantik kota agar bisa menggaet wisatawan.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri Rakernas XIV Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) di Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (13/07/2023).

“Saya lihat, kota-kota kita harusnya lebih cantik lagi, lebih indah indah lagi,” ujar Prabowo.

Prabowo menekankan, Indonesia perlu pariwisata sebagai devisa negara. Oleh karena itu, jika pemerintah daerah giat mempercantik kotanya masing-masing, hal tersebut dapat lebih membawa minat para wisatawan berkunjung dan menambah pemasukan negara untuk membiayai pembangunan.

“Itu saja yang saya titip,” ujar Prabowo.

Ia pun mencontohkan tata kota yang cantik sebagai potensi pariwisata dilakukan Malaysia, yang memiliki 40 juta penduduk dan salah satu penghasilan terbesarnya adalah dari pariwisata.

“Dia satu tahun itu 6 miliar dolar. Thailand juga luar biasa, penghasilan dia pada puncaknya 20 miliar dolar. Kita hanya 6 miliar. Padahal, besar negaranya sepertiga dari kita,” kata Prabowo.

Recent Posts

Kemenperin dan ADB Perkuat Kerja Sama Pengembangan Semikonduktor Nasional

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mempercepat pengembangan industri semikonduktor nasional sebagai bagian dari strategi…

1 jam yang lalu

TNI dan Pemerintah Percepat Rehabilitasi Pascabencana Sumatera

MONITOR, Jakarta - Kepala Staf Umum TNI, Letjen TNI Richard Tampubolon, selaku Wakil Ketua I…

3 jam yang lalu

KKP Targetkan Empat Regulasi Hilirisasi Perikanan Rampung di 2026

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyiapkan empat regulasi untuk memperkuat sektor hilir…

4 jam yang lalu

Kemenag dan TVRI Siapkan Konten Inspiratif untuk Ramadan 2026

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar menerima audiensi jajaran manajemen dan tim kreatif…

6 jam yang lalu

Tok! DPR Resmi Setujui Thomas Djiwandono Jadi Deputi Gubernur BI

MONITOR, Jakarta - DPR RI secara resmi menyetujui calon Deputi Gubernur Bank Indonesia dalam Rapat…

8 jam yang lalu

Kementerian UMKM Hadirkan Layanan Belanja Produk UMKM Terdampak Bencana Sumatera Via E-commerce

MONITOR, Jakarta - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) berkolaborasi dengan platform e-commerce menghadirkan…

8 jam yang lalu