MONITOR, Jakarta – Di tengah ketidakpastian global akibat dampak pandemi Covid-19, eskalasi geopolitik, hingga perubahan iklim saat ini, peran aktif dan tanggung jawab berbagai pihak amat diperlukan untuk dapat mengamankan dan meningkatkan produksi sektor pertanian.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyatakan, pemerintah mengambil langkah-langkah konkrit dalam memenuhi kebutuhan pangan nasional dengan cara meningkatkan produksi dan memasifkan konsumsi pangan lokal.
“Insya Allah saya yakin ancaman krisis pangan global dapat kita atasi secara bersama, termasuk dengan memanfaatkan potensi dan kearifan lokal,” ucap Airlangga saat membuka acara Pekan Nasional (PENAS) Petani-Nelayan XVI-2023, belum lama ini.
Ia berpesan kepada seluruh pihak-pihak yang peduli dan menginginkan agar para petani dan nelayan kita maju dan sejahtera, di era New Economy kini, untuk berkolaborasi dalam melakukan kerja nyata.
“Kita dukung penuh peningkatan kemampuan dan kemandirian petani dan nelayan kita agar menjadi lebih berdaya dan produktif,” tegas Airlangga.
Salah satu upayanya, kata dia, yakni meningkatkan aspek dan literasi bisnis mereka, apalagi saat ini banyak anak-anak muda yang tertarik berkiprah di bidang pertanian, pangan, perikanan dan hasil-hasil laut.
“Insya Allah penghasilan dan kesejahteraan para petani dan nelayan kita semakin meningkat, lebih mandiri, serta berdaya saing secara global,” tandasnya.
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Arif Rahman, mengkritisi implementasi kebijakan Penangkapan Ikan…
MONITOR, Jakarta - Pengamat Kebijakan Publik, Trubus Rahardiansah, mengungkapkan bahwa keberadaan Pertamina Gas Negara (PGN)…
MONITOR, Jakarta - Seleksi Petugas haji PPIH Kloter dan PPIH Arab Saudi 1446 H/2025 M…
MONITOR, Jakarta - Dalam rangka pelaksanaan tugas dukungan Penyelenggaraan Haji tahun 2025, Badan Penyelenggara Haji…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mencatat jumlah produksi hasil perikanan hingga Oktober…
MONITOR, Jabar - Komisi IV DPR RI menyatakan dukungan penuh terhadap penyusunan Peraturan Presiden (Perpres)…