Kereta Cepat Jakarta-Bandung
MONITOR, Bandung – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil puas lantaran pembangunan proyek jalur kereta cepat Jakarta-Bandung sudah selesai. Kabar baik itu diumumkan Ridwal Kamil melalui laman Instagramnya.
Ia menjelaskan, saat ini rangkaian kereta api akan disiapkan. Selain itu, SDM yang bertugas sebagai operator akan dilatih.
“Sekarang selama 2-3 bulan adalah pengetesan rangkaian kereta apinya dan pelatihan SDM yang akan mengoperasikannya. Mohon doanya,” ucap Kang Emil, sapaan karib Ridwan Kamil, Sabtu (3/6/2023).
“Jika tidak ada halangan lagi, Agustus 2023 bisa mulai dioperasikan. Semoga lancar,” imbuhnya lagi.
Lebih lanjut ia menjelaskan, Kereta Api tercepat di Asean ini tidak hanya sebagai transportasi masal menghubungkan Jakarta-Bandung, namun juga akan menjadi katalis pusat pertumbuhan ekonomi baru di wilayah-wilayah yang ada stasiunnya.
“Rencana tahap-2 adalah menghubungkan Bandung-Surabaya via Bandara Kertajati. Semoga kemajuan bersejarah di Jawa Barat ini membawa kebanggaan dan kesejahteraan bagi masyarakat Jawa Barat dan Indonesia,” pungkasnya.
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi XII DPR RI, Ratna Juwita Sari memberikan dukungan terhadap kebijakan…
MONITOR, Jakarta - Peringatan Hari Santri Nasional (HSN) tahun 2025 menjadi momentum yang tepat untuk…
MONITOR, Jakarta - Kabar gembira datang bertepatan dengan peringatan Hari Santri 2025. Presiden Prabowo Subianto…
MONITOR, Jakarta - Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof Asep Saepudin Jahar, memimpin Upacara Peringatan…
MONITOR, Yogyakarta - Setelah keberhasilan Indonesia mencapai swasembada beras, kini pemerintah menargetkan hilirisasi sejumlah komoditas…
MONITOR, Jakarta - Menyambut Hari Santri Nasional 2025, Kementerian Agama menggelar Istighosah dengan tema “Doa…