MALUKU-PAPUA

Satgas Yonif Raider 514 Kostrad Bangun Rumah Pintar, Bupati Nduga: Terimakasih TNI

MONITOR, Papua – Penjabat (Pj) Bupati Nduga, Namia Gwijangge bersama Satgas Yonif Raider 514 Kostrad meresmikan Rumah Pintar dan Pasar Rakyat di Batas Batu, Distrik Krepkuri Kabupaten Nduga, Provinsi Papua.

Peresmian Rumah Pintar yang diberi nama Sabaddha dan Pasar Rakyat ini bertepatan dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) pada Selasa 2 Mei 2023.

Pj Bupati Nduga, Namia Gwijangge mengatakan, pembangunan Rumah Pintar tersebut berawal dari adanya warga masyarakat Batas Batu yang datang ke Pos Satgas, melaporkan kondisi terkait keterbatasan pendidikan yang dialami anak-anak Batas Batu.

Kemudian, Satgas Yonif 514 Kostrad berinisiatif untuk membangun sebuah wadah agar anak-anak tersebut bisa belajar.

Dipimpin Wadansatgas Yonif Raider 514, Mayor Inf Sabar Simanjuntak, Pos Batas Batu bersama masyarakat sekitar bahu membahu membangun Rumah Pintar dan Pasar Rakyat. Pembangunan Rumah Pintar tersebut dimulai pada Februari 2023.

“Kemarin bertepatan dengan hari Pendidikan Nasional, saya resmikan Rumah Pintar Sabaddha Yonif Raider 514 Kostrad,” kata Pj Bupati Nduga, dalam siaran pers yang diterima MONITOR, Rabu (03/05/2023).

“Terimakasih banyak atas Dedikasi dan Kepedulian dari TNI kepada masyarakat Nduga. Sekarang sudah ada sekolah disini, kita tidak perlu lagi pergi keluar jauh untuk belajar,” sambungnya.

Tidak hanya Rumah Pintar, Satgas Yonif Raider 514 juga turut membangun Pasar Rakyat. Dengan adanya pasar tersebut masyarakat dapat berjualan hasil bumi sehingga tidak perlu dibawa ke kota Kenyam yang jaraknya cukup jauh.

“Ini merupakan hal yang sangat luar biasa. Dengan adanya Pasar Rakyat roda perputaran ekonomi akan berjalan dengan baik. Dan masyarakat dapat menjual hasil buminya sehingga kesejahteraan mereka meningkat,” pungkas Namia

Sementara itu, Dansatgas Yonif Raider 514/SY, Letkol Inf Rinto Wijaya berharap, pembangunan Rumah Pintar dan Pasar Rakyat tersebut dapat memberikan manfaat dan kemajuan bagi masyarakat Kabupaten Nduga, khususnya warga Batas batu.

“Harapan kami anak-anak mendapatkan pendidikan yang layak sehingga kedepan akan tumbuh menjadi generasi penerus yang lebih baik, dan roda perekonomian masyarakat dapat berjalan dengan lancar,” ungkap Rinto.

Turut hadir dalam acara tersebut Kapolres Nduga, Sekda Kabupaten Nduga, Pabung Kodim Yahukimo, Kepala Distrik Krepkuri, Kepala Suku Batas Batu dan Tokoh masyarakat Distrik Krepkuri.

Recent Posts

Buntut Napi Dugem di Pekanbaru, DPR Akan Benahi Sistem Lapas Bersama Kementerian Imipas

MONITOR, Jakarta - Berulangnya pemberitaan keriuhan akibat perilaku tidak patut warga binaan di lembaga pemasyarakatan…

55 menit yang lalu

Fahri Hamzah Paparkan Desain Kebijakan Perumahan Indonesia pada Sidang OECD 2025 di Paris

MONITOR, Jakarta - Sebagai tahapan menuju keanggotaan Indonesia pada OECD (Organization for Economic Co-operation and…

2 jam yang lalu

Ratusan Siswa di Bali Tak Bisa Baca Tapi Lancar Bermedsos, Puan: Perlu Perhatian Serius

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan keprihatinan mendalam terhadap temuan adanya ratusan…

3 jam yang lalu

DPR Buka Masa Sidang, Puan Soroti Perang Dagang Buntut Kebijakan Trump

MONITOR, Jakarta - DPR RI hari ini membuka Masa Persidangan III Tahun Sidang 2024-2025 setelah…

3 jam yang lalu

Kisah Dokter Cantik Alumni MAN Asahan Berhasil Raih Gelar Impian

MONITOR, Jakarta - Perjalanan meraih impian sering kali melewati banyak rintangan dan berhasil mewujudkannya adalah…

4 jam yang lalu

Jordan Thompson Resmi Bergabung dengan Jakarta Pertamina Enduro

MONITOR, Jakarta - Jakarta Pertamina Enduro (JPE) resmi merekrut salah satu opposite terbaik dunia, Jordan Thompson.…

4 jam yang lalu