Minggu, 28 April, 2024

PPP Siap Berkolaborasi dengan PDIP Menangkan Ganjar di Pilpres 2024

MONITOR, Jakarta – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) secara resmi mengumumkan bahwa mereka akan mencalonkan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo sebagai calon presiden dalam pemilihan presiden tahun 2024.

Ade Irfan Pulungan, Ketua Mahkamah Partai DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menyatakan bahwa pencapresan Ganjar Pranowo oleh PPP bersatunya ideologi nasionalisme dan Islam.

Menurut Ade Irfan, kerja sama antara partai nasionalis dan Islam telah terjadi sejak zaman awal kemerdekaan, orde baru hingga masa reformasi.

Saat ini, kerja sama itu dipelihara dengan baik oleh PDIP dan PPP, bukan hanya dalam pemilihan presiden, namun juga dalam semua lini demokrasi. Banyak Pilkada yang mencerminkan kerja sama PDIP – PPP.

- Advertisement -

“Salah satu yang paling fenomenal adalah koalisi PDIP – PPP di Pilkada Jawa Tengah tahun 2018 yang menduetkan Ganjar Pranowo – Gus Taj Yasin Maimoen,” ujar Ade Irfan.

Hubungan PDIP dan PPP selama ini menurut Ade Irfan juga sangat harmonis dan saling menghormati. Kedua partai telah melakukan kerja sama politik dan saling bersilaturahmi dalam banyak kesempatan dan zaman.

PPP berharap dapat mengulang kembali sejarah kerja sama tersebut dalam pesta demokrasi pada Pemilu Presiden tanggal 14 Februari 2024 dengan mendukung dan mencalonkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI periode 2024 – 2029 dan mengusulkan kader terbaik dari internal PPP sebagai wakil presiden.

“Kita berharap dengan kerja sama PDIP – PPP dapat terus berlangsung dan menciptakan stabilitas politik yang baik bagi bangsa Indonesia,” tutup Ade Irfan.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER