Bharada Richard Eliezer di PN Jakarta Selatan
MONITOR, Jakarta – Bharada Richard Eliezer tetap mendapatkan pengamanan dan penjagaan dari Polri, usai status perlindungannya dicabut oleh Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK).
“Ketika LPSK mencabut perlindungan, tentu teman-teman nanya kewajiban Polri dalam melindungi, melakukan pengamanan, termasuk dalam merawat, termasuk kondisi kesehatan yang bersangkutan,” ujar Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Ahmad Ramadhan saat jumpa persnya, Senin (13/3/2023).
Meski demikian, Polri menegaskan tidak akan memberikan perlakuan khusus kepada Bharada Eliezer. Richard akan diperlakukan sama dengan tahanan lain.
“Namun saya sampaikan bahwa tidak ada perlakuan khusus. Tidak ada perlakuan yang berbeda dengan tahanan lain, dan hak-hak daripada tahanan dan narapidana tetap sama,” ucapnya tegas.
Diketahui sebelumnya, LPSK memutuskan untuk mencabut hak perlindungan kepada Bharada E usai ia diwawancarai Kompas TV beberapa waktu lalu. LPSK menganggap Richard telah melanggar perjanjian yang berpotensi membahayakan keselamatannya.
MONITOR, Jakarta Selatan - Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla menyebut sekitar 75…
MONITOR, Jakarta - Komisi IV DPR RI menegaskan komitmennya mendukung penguatan sektor perikanan budi daya…
MONITOR, Jakarta - Jurusan Ilmu Hukum Fakultas Syariah dan Hukum (FSH) UIN Sunan Gunung Djati…
MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag), Romo Syafii, menegaskan bahwa penguatan sistem pendidikan pesantren…
MONITOR, Jakarta - Pemerintah menetapkan aturan baru registrasi kartu seluler yang memberi kendali penuh kepada…
MONITOR, Jakarta - Jaringan Intelektual Muda Muhammadiyah (JIMM) Jakarta menghelat Tadarus Isu Strategis (Tadris) dengan…