MEGAPOLITAN

Resmi Dilantik, ini Nama-nama Anggota PPK Depok untuk Pemilu 2024

MONITOR, Depok – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok resmi melantik 55 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pemilihan Umum (Pemilu) Tahun 2024. Pelantikan digelar di Ballroom 3, Hotel Margo City, Kota Depok, Rabu (04/01/2023).

Ketua KPU Kota Depok, Nana Sobarna mengatakan bahwa 55 anggota PPK yang dilantik tersebut berasal dari 11 kecamatan yang masing-masing diisi 5 orang.

“Jadi 245 orang yang mendaftar untuk PPK, kami memilih 55 orang untuk menjadi PPK sebagai kepanjangan tangan kami nanti untuk menyelenggarakan Pemilu di kecamatan masing-masing,” katanya, di Hotel Margo City.

Nana menyebut, proses seleksi terhadap 55 anggota PPK itu dilakukan sejak beberapa bulan lalu. Seleksi dilakukan dengan cara menggunakan metode CAT (Computer Assisted Test) atau metode seleksi dengan menggunakan alat bantu komputer.

“Setelah tahapan seleksi dilalui sampai dengan wawancara, hari ini kami melantik sebanyak 55 orang anggota PPK,” jelasnya.

Nana berharap, nantinya ke 55 anggota PPK yang telah dilantik tersebut mampu menjaga kode etik, independensi dan netralitas sebagai penyelenggaraan Pemilu 2004 di Kota Depok.

“Kami berharap teman-teman yang tadi sudah kami lantik itu dapat bekerja seirama dengan KPU kota Depok. Kami, KPU kota Depok punya prinsip, penyelenggaraan Pemilu akan baik bila diawali dari penyelenggara yang baik. Maka kewajiban mereka juga harus menjadi penyelenggara yang baik,” pungkasnya.

Berikut 55 anggota PPK kota Depok yang dilantik untuk Pemilu 2024.

Kecamatan Beji

  1. Eko Yulianto
  2. Teguh Iswanto
  3. Annisa Kencana Ningrum
  4. Muhammad Warkam
  5. Nur Imam Firdaus

Kecamatan Bojongsari

  1. Totok Marhentoro
  2. Lifia Febriani
  3. M Ariyanto
  4. Hifzan Walady
  5. Deri Priyadi Pratama

Kecamatan Cilodong

  1. Ahmad Fauzi
  2. Sentot Sugianto
  3. Habib Mustakbal
  4. Asma Tsabitah
  5. Luthfi Fathurrozi

Kecamatan Cimanggis

  1. Nouval Aqil
  2. Syahrulloh
  3. Kurniawan
  4. Tuti Alawiyah
  5. Muhammad Mawardi

Kecamatan Cinere

  1. Rusdi
  2. Muhammad Hadi Murdani
  3. Ali Maulana
  4. Akhmad Muhdi
  5. Febri Kurniawan

Kecamatan Cipayung

  1. Ratu Annisa Afrecia
  2. Adi Abdul Halim
  3. Hendra Hidayat
  4. Nawawi
  5. Putri Sania Guntur

Kecamatan Limo

  1. Ananda Natasya
  2. Rabani Rajak
  3. Sopiyan
  4. Ahmad Anwarudin
  5. Heri Aliansyah

Kecamatan Pancoran Mas

  1. Taufik Zajuli
  2. Munadi
  3. Jam Jamiali
  4. Hafidz Abdillah
  5. Ishak

Kecamatan Sawangan

  1. Hendri Arifianto
  2. Entis Sutisna
  3. Mahfuddin Anwar
  4. Bambang Riyanto
  5. Diego Renando

Kecamatan Sukmajaya

  1. Bahrurroji
  2. Moh Prambagyo
  3. Heri Darmawan
  4. Muhammad Sukma Akbar
  5. Achmad Firdaus

Kecamatan Tapos

  1. Jakaria
  2. Jaelani
  3. Syahrudin
  4. Mahfudz
  5. Riswan Setiawan

Recent Posts

Kementerian PU Bangun Saluran Irigasi Semantok Kiri

MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…

4 jam yang lalu

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

4 jam yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

4 jam yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

5 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

5 jam yang lalu

Komisi VII DPR Soroti Digitalisasi Hingga Harga Transportasi ke Tempat Wisata

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR RI, Rahayu Saraswati Djojohadikusumo meminta Pemerintah untuk…

5 jam yang lalu