MEGAPOLITAN

Tangkal Perubahan Iklim Global, Rutan Depok Tanam Puluhan Pohon

MONITOR, Depok – Upaya menangkal perubahan iklim, Rutan Kelas I Depok ikut serta melakukan penanaman pohon di wilayah Kecamatan Cilodong. Kegiatan tersebut juga dirangkai dengan peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI) yang jatuh setiap tanggal 28 November 2022.

Kepala Rutan Kelas I Depok, Andi Gunawan mengatakan, peringatan HMPI merupakan momentum strategis dalam upaya mengantisipasi perubahan iklim global dan kerusakan lingkungan yang mengakibatkan penurunan produktivitas alam.

“Salah satu upaya yang bisa kita lakukan untuk mengurangi dampak perubahan iklim yaitu dengan penghijauan,” kata Andi Gunawan, dalam keteramgan resminya kepada MONITOR, Selasa (29/11/2022).

“Kenapa? karena dengan banyaknya penghijauan, itu bisa mengurangi efek rumah kaca, yang sebagai salah satu faktor penyebabnya perubahan iklim,” sambungnya.

Andi menyebut, dalam kegiatan yang melibatkan Perangkat Daerah seperti Camat, Lurah, unsur TNI, Polri serta masyarakat tersebut, ada puluhan pohon yang ditanam Rutan Depok. Jenis pohon yang ditanam yaitu pohon peneduh dan pohon buah.

“Kegiatan yang kami lakukanan ini tidak lain sebagai upaya menyelamatkan bumi. Mari kita cintai bumi kita ini dengan gemar menanam pohon, karena satu pohon yang kita tanam akan bermanfaat bagi masa depan anak, cucu kita nanti,” pungkasnya.

Recent Posts

Kemenag Gencarkan Pelestarian Lingkungan lewat Masjid, KUA serta Wakaf Hutan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) terus memperkuat peran institusi keagamaan dalam upaya pelestarian lingkungan.…

2 jam yang lalu

Analis Intelijen: Pembunuhan Pendulang Emas oleh OPM Bentuk Pelanggaran HAM

MONITOR, Jakarta - Menanggapi kabar pembunuhan sejumlah warga sipil berprofesi sebagai pendulang emas di wilayah…

4 jam yang lalu

203.088 Jemaah Reguler Lunasi Biaya Haji 2025

MONITOR, Jakarta - Tahap II Pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) 1446 H akan berakhir…

4 jam yang lalu

Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia, PP PERSIS: Situasi Dilematis!

MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP PERSIS) turut merespon rencana Presiden Republik Indonesia,…

5 jam yang lalu

Pangkoopsud II Sambut Kehadiran Panglima TNI dan Kasad di Lanud Iswahjudi

MONITOR, Madiun - Panglima Komando Operasi Udara II (Pangkoopsud II) Marsda TNI Deni Hasoloan S.,…

7 jam yang lalu

Permenperin 13 Tahun 2025 Diterbitkan, Industri Wajib Lapor Data Secara Berkala

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian telah menerbitkan Peraturan Menteri Perindustrian (Permenperin) Nomor 13 Tahun 2025…

14 jam yang lalu