PERISTIWA

Aksi Dramatis Penyelamatan Nenek yang Tercebur Sumur 15 Meter

MONITOR, Depok – Icih (66), seorang nenek di Kelurahan Sukmajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok tercebur sumur di rumahnya. Penyelamatan yang dilakukan petugas Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Depok berlangsung dramatis.

Peristiwa tersebut terjadi pada Selasa (15/11/2022) pukul 03.00 WIB. Saat itu Icih hendak buang air kecil, namun kondisi lantai licin membuat dirinya tergelincir dan terperosok ke dalam sumur.

“Korban hendak buang air kecil, tergelincir, kemudian membentur dinding sumur yang rapuh, lalu kecebur,” kata Kabid Pengendalian Operasional Kebakaran dan Penyelamatan Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Depok, Welman Naipospos dikonfirmasi MONITOR, Selasa (15/11/2022).

Welman menjelaskan, menurut penuturan petugas di lapangan, korban kecebur sumur yang kedalamannya sekitar 15 meter. Evakuasi dilakukan dengan menerjunkan 6 personel Damkar. Proses evakuasi memakan waktu sekitar 30 puluh menit.

“Untuk proses penyelamatan, sekitar 30 menit. (Petugas) tiba pukul 03.15, pukul 03.45 korban berhasil dikeluarkan. Untuk alat-alat yang digunakan meliputi tripod, pulley sistem, masker foul face, selang oksigen, tabung scuba, senter, dan perlengkapan lainnya,” pungkas Welman.

Recent Posts

KPK dan PPATK Sinergi Wujudkan Indonesia Emas 2045

MONITOR, Jakarta - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menegaskan pentingnya sinergi antarlembaga dalam mewujudkan Indonesia Emas…

2 jam yang lalu

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

8 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

13 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

15 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

16 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

16 jam yang lalu