Menko Marves Luhut Binsar Panjaitan meninjau kesiapan pasukan pengamanan KTT G20/ dok: suara Denpasar
MONITOR, Jakarta – Pemerintah terus memastikan kesiapan penyelenggaraan forum Presidensi G20 di Nusa Dua Bali. Menko Bidang Maritim dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan, pun datang mengecek langsung persiapan acara.
Luhut juga memastikan kesiapan pasukan pengamanan VVIP KTT G20 mendatang. Ia berharap pasukan pengamanan dapat menjamin keselamatan pada tamu delegasi.
“Pasukan pengamanan adalah garda terdepan sekaligus salah satu kunci sukses berjalannya sebuah acara. Terlebih pasukan pengamanan VVIP ini yang tugasnya adalah menjamin keamanan dan keselamatan Kepala Negara dan delegasi KTT G20,” ujar Luhut saat meninjau Apel Gelar Pasukan Dalam Rangka Pengamanan VVIP KTT G20 2022.
Dalam peninjauan itu, ia melihat seluruh mekanisme dan pengamanan yang dijelaskan oleh Panglima TNI dan Kapolri sudah cukup baik dan solid.
Namun ia tetap menghimbau kepada semua prajurit gabungan TNI dan Polri harus saling koordinasi, dan tidak berjalan masing-masing.
“Jangan ada arogansi, semua harus saling sharing dan back up satu sama lain untuk keselamatan semua terlebih lagi untuk keberhasilan jalannya acara,” pintanya.
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Benny Kabur Harman berharap Presiden Prabowo Subianto…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri menghadiri kegiatan peluncuran penyaluran…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri, menegaskan bahwa Indonesia dianugerahi…
Rengga SatriaMahasiswa Program Doktoral (S3) SPs UIN Jakarta Beberapa minggu ini di media sosial beredar…
MONITOR, Jatim - Sekretaris Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (Sesmen UMKM), Arif Rahman Hakim,…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus mempercepat persiapan proyek mobil nasional (mobnas) sebagai salah satu…