MEGAPOLITAN

Tersebar ke 64 Faskes, Stok Vaksin Covid-19 di Depok Kembali Tersedia

MONITOR, Depok – Vaksin Covid-19 di Kota Depok saat ini sudah tersedia kembali. Sebanyak 12.000 dosis vaksin Covid-19 merek Pfizer telah didistribusikan ke 64 fasilitas kesehatan (faskes) di Kota Depok pada (31/10/2022) lalu.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Mary Liziawati mengatakan, stok vaksin yang tersedia tersebut diberikan untuk masyarakat umum. Mulai dari dosis satu, dosis kedua, dosis ketiga atau booster, dan keempat atau booster untuk tenaga kesehatan (nakes).

“Sudah kami distribusikan ke seluruh faskes di Kota Depok untuk selanjutnya diberikan kepada masyarakat,” dikutip, Selasa (08/11/2022).

Lebih lanjut Mary menambahkan, pemberian vaksin disesuaikan dengan jadwal pelaksanaan vaksinasi di setiap faskes. Masyarakat yang ingin mengetahui jadwalnya dapat mengunjungi media sosial (medsos) dari faskes tersebut.

Terakhir, Mary berpesan kepada masyarakat untuk memanfaatkan layanan vaksinasi yang tersedia di Puskesmas dan rumah sakit. Terlebih, bagi yang belum melengkapi vaksinasi Covid-19.

“Stok sudah tersedia, segera lengkapi vaksin Covid-19 agar herd immunity dapat segera terwujud,” tandasnya.

Recent Posts

May Day 2024, Netty: Penguasa Jangan Hanya Berdiri di Sisi Pengusaha

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani Aher mengatakan pemerintah harus memberi ruang…

16 menit yang lalu

Menteri Basuki Targetkan Bendungan Meniting NTB Selesai pada Agustus 2024

MONITOR, Lombok Barat - Dalam kunjungan kerja ke Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB), Menteri Pekerjaan…

1 jam yang lalu

Majalah dan Website Jadi Andalan Keterbukaan Informasi, Pertamina Grup Raih 7 Penghargaan SPS Awards 2024

MONITOR, Jakarta - PT Pertamina (Persero) berkomitmen terhadap keterbukaan informasi publik melalui publikasi di berbagai saluran…

2 jam yang lalu

Kementan Panen, Serap Gabah dan Percepatan Tanam di Cirebon

MONITOR, Cirebon - Kementerian Pertanian melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan bersama Perum Bulog Kabupaten Cirebon…

3 jam yang lalu

Prosesi Peusijuek ASN Kemenag, Tradisi Adat Berangkat Haji di Aceh

MONITOR, Jakarta - Sebanyak 33 jemaah haji dalam jajaran Kemenag Aceh Besar di peusijuek (tepung…

11 jam yang lalu

DPR Tinjau Penanganan Kasus dan Anggaran terhadap Mitra di Lampung

MONITOR, Jakarta - Tim Komisi III DPR RI melakukan Kunjungan Kerja Reses guna meninjau kinerja…

11 jam yang lalu