Categories: POLITIK

Survei The Republic: Ganjar Terkuat di Jawa, Kalahkan Prabowo dan Anies

MONITOR, Jakarta – The Republic Institute merilis hasil survei elektabilitas calon presiden pada Pilpres 2024. Hasilnya, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berada di posisi teratas mengungguli Prabowo Subianto dan Anies Baswedan.

Peneliti Utama The Republic Institute, Sufyanto menyampaikan Ganjar memperoleh Ganjar (24,7%), sementara Prabowo (19,6%), serta Anies (16,9%).

Sufyanto mengatakan Ganjar mengantongi suara yang besar di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Ganjar juga dinilai lebih dikenal karena aktif di media sosial dan memiliki sikap kepemimpinan yang mirip dengan Presiden Joko Widodo.

“Tingginya suara Ganjar juga disebabkan karena penampilannya yang dianggap low profile merakyat, misalnya sering langsung masuk warung dan ikut makan bersama-sama dengan masyarakat lain yang ada di warung,” ujar Sufyanto.

Lebih lanjut, Sufyanto menyatakan, selain tiga teratas tadi, dalam hasil survei bertajuk ‘Aspirasi dan Peta Elektabilitas Partai Politik serta Capres-Cawapres di Enam Provinsi di Pulau Jawa’ terdapat beberapa sosok yang berpotensi menjadi capres.

Mereka adalah Agus Harimurti Yudhoyono dengan 4,1 persen , Muhaimin Iskandar dengan 3 persen , Ridwan Kamil dengan 3 persen , Airlangga 2,4 persen , Erick Thohir 2,2 persen , Puan Maharani 1,9 persen , Andika Perkasa 0,3 persen, Sandiaga Uno 0,3 persen, dan Khofifah Indar Parawansa 0,2 persen.

Margin of error hasil survei yang dilakukan pada 28 Agustus-12 September lalu ini sekitar 2,8 persen. Survei dilakukan dengan melibatkan 1.200 responden.

Recent Posts

Hutama Karya Bangun Negeri Bersama Srikandi Tangguh dan Profesional

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…

45 menit yang lalu

Dialog Bareng Diaspora Indonesia di London, Prof Rokhmin beberkan Peran Majukan Bangsa

MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…

2 jam yang lalu

Panen Ketahanan, Sinergi TNI-IPB Untuk Indonesia Berdaulat Pangan

MONITOR, Jakarta - Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Aster Panglima TNI Mayjen TNI…

3 jam yang lalu

Berduka Paus Fransiskus Wafat, Puan: Semoga Warisan Semangat Perdamainya Selalu Hidup di Hati Umat

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyampaikan dukacita atas wafatnya pemimpin tertinggi Gereja…

4 jam yang lalu

Paus Fransiskus Wafat, Menag: Jasa dan Persahabatan Beliau Tak Bisa Kita Lupakan!

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menyampaikan duka mendalam atas wafatnya Pemimpin Umat Katolik…

5 jam yang lalu

Ramai Prajurit Masuk Kampus, DPR: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin menegaskan bahwa Tentara Nasional Indonesia…

6 jam yang lalu