Sabtu, 20 April, 2024

Sandiaga Kagum Industri Desain Produk di Jogja Menggeliat

MONITOR, Yogyakarta – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno, berkesempatan hadir mewakili Presiden Joko Widodo dalam acara 11th Annual Indonesian Kustom Kulture Festival 2022, akhir pekan lalu.

Sandiaga merasakan antusias masyarakat pecah dan semangat hadir dalam kegiatan tersebut.

“Pecah‼ Setelah vakum acara offline selama 3 tahun karena pandemi, tahun ini Kustomfest 2022 kembali menggebrak Yogyakarta,” ucap Sandiaga Uno.

Diketahui, acara ini dihadiri tidak kurang dari 30.000 pengunjung, otomatis membantu meningkatkan keuntungan okupansi penginapan di Yogyakarta.

- Advertisement -

Bahkan Sandiaga mengamati peluang indistri desain produk di Yogyakarta cukup pesat. Menurutnya peluang tersebut harus dimanfaatkan oleh para pelaku UMKM setempat.

“Saya lihat peluang industri desain produk ini bisa jadi penggerak ekonomi pariwisata dan UMKM di Indonesia,” kata Sandiaga.

“Kami di Kemenparekraf terus mendukung ruang kreasi serta inovasi unggulan dari dunia kustom di Indonesia demi membuka peluang usaha dan penciptaan 4,4 juta lapangan kerja sampai 2024 dari ekonomi kreatif,” pungkasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER