Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto
MONITOR, Jakarta – Pemerintah terus melakukan sejumlah upaya untuk meningkatkan produktivitas kedelai, cabai, dan bawang merah dalam negeri, agar supply di Tanah Air tidak tergantung pada impor.
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, menyatakan pemerintah juga mendorong peningkatan produktivitas kedelai dengan menanam varietas bibit yang lebih unggul.
“Atau jika diperlukan menggunakan bibit rekayasa genetik,” ujar Airlangga Hartarto didampingi Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo saat konferensi pers, belum lama ini
Selain itu, kata Airlangga, pemerintah juga telah menyiapkan perluasan lahan tanam sebesar 300 ribu hektare dengan anggaran sekitar Rp 400 miliar.
“Di tahun depan akan ditingkatkan menjadi 600 ribu hektare,” ucapnya.
Untuk cabai dan bawang merah, Airlangga menyatakan pemerintah mendorong penyerapan hasil produksi dari petani dengan menyediakan ‘cold storage’ yang bekerja sama dengan BUMN dalam implementasinya.
“Kami juga akan melakukan penetapan harga beli agar para petani tidak dirugikan,” imbuhnya.
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti temuan sejumlah kasus virus Hanta tipe…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Sarifudin Sudding menyampaikan keprihatinan atas insiden pembubaran…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama mulai mempersiapkan pelaksanaan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terhadap layanan informasi…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri, menyampaikan kritik tajam soal…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah menanggapi kebijakan Badan Narkotika Nasional (BNN)…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) dan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) menandatangani Perjanjian Kerja…