BERITA

Relawan Ganjar Pranowo Gelar Pasera hingga Turnamen Esport

MONITOR, Karawang – Relawan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo terus menggalang dukungan. Berbagai cara kreatif dilakukan agar Ganjar menjadi calon presiden pada Pilpres 2024.

Beberapa kegiatan yang dilakukan oleh relawan untuk menggalang dukungan adalah dengan pembagian sembako hingga turnamen esport.

Kelompok relawan Ganjar yang dibesut Gus Nahib ini menggelar kegiatan di Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Relawan Ganjar menghadiri deklarasi dukungan dari ratusan emak-emak militan se-Jawa Barat di Kabupaten Karawang.

Ketua DPC Karawang, Yulan Megawati, mengatakan emak-emak di Karawang sangat bersemangat dalam kegiatan Sahabat Ganjar ini. Sebelumnya, Sahabat Ganjar juga menggelar kegiatan pembagian Paket Sembako Rakyat (Pasera).

“Tentunya banyak harapan emak-emak di sini untuk bapak Ganjar Pranowo. Sebagai relawan Sahabat Ganjar kami tentunya ingin sekali aksi sosial ini juga sampai ke masyarakat lainnya,” ungkap Yulan dalam keterangan tertulis.

Yulan menjelaskan relawan Ganjar aktif menggelar kegiatan sosial membagikan sembako secara door to door ke setiap rumah. Ia menambahkan pendataannya sudah menggunakan aplikasi Sahabat Ganjar sehingga memudahkan dan pihaknya dapat menghindari kerumunan masyarakat.

Selain di Karawang, dukungan untuk Ganjar juga hadir di Kabupaten Asahan, Sumatera Utara. Sahabat Ganjar wilayah tersebut melaksanakan turnamen Mobile Legends minggu ke-17 yang dilaksanakan SAGA Esports di Titik Kopi, Kecamatan Air Joman, Sumatera Utara pada Sabtu (2/7).

Ketua DPC Kabupaten Asahan Enzine Klenjer menyampaikan turnamen ini diadakan guna mengenalkan Ganjar Pranowo kepada generasi muda di sekitar Kabupaten Asahan.

“Jadi penyelenggaraan turnamen ini bertujuan untuk melakukan pengenalan sosok Ganjar ditambah dengan hadiah yang menarik, jadi mereka dapat mengetahui siapa itu Ganjar Pranowo lebih dalam lagi,” ujar Enzine.

Recent Posts

Menag: Arab Saudi Siap Beri Perhatian Khusus Haji Indonesia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta usai melakukan…

31 menit yang lalu

Komisi I DPR Ingatkan Netralitas TNI Jelang Pilkada Besok; Tak Boleh Ada Intervensi

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Junico Siahaan mengingatkan agar semua prajurit TNI…

38 menit yang lalu

DPR Dorong TNI Dilibatkan Dalam Pemberantasan Judi Online

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI Sukamta mendorong Pemerintah untuk terus berkomitmen dalam…

1 jam yang lalu

IPW Bongkar Kasus Penembakan Pelajar di Semarang, Begini Katanya

MONITOR, Jakarta - Indonesia Police Watch (IPW) angkat bicara terkait peristiwa penembakan terhadap Siswa SMK…

2 jam yang lalu

Kolaborasi KKP-Kemendes PDT Sukseskan Program MBG dan Swasembada Pangan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan bersinergi dengan Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal…

5 jam yang lalu

Menteri Agama Serahkan Barang Gratifikasi ke KPK

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama diwakili Tenaga Ahli Menteri Agama, Muhammad Ainul Yakin, menyerahkan barang…

5 jam yang lalu