MONITOR, Samarinda – Kantor Kamla Zona Maritim Tengah Bakamla RI dengan unsur KN. Kuda Laut-403, berhasil menggagalkan pencurian Batubara di Perairan Muara Tengah, Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (21/6/2022).
Aksi pencurian batubara ini digagalkan oleh personel KN. Kuda Laut-403, yang juga turut didukung laporan dan informasi masyarakat setempat. Berdasarkan laporan yang diterima, sejumlah nahkoda kapal ikan di Perairan Samarinda sering melihat tindak pencurian Batubara di area tersebut.
Saat dilakukan penangkapan, pelaku pencurian Batubara berusaha kabur. Tak ayal, personel Visit Board, Search, And Seizure (VBSS) KN. Kuda Laut-403 mengeluarkan tembakan peringatan secara terukur. Pencuri berusaha keras untuk kabur dan menghindar. Total sebanyak 17 tembakan dilepaskan, hingga akhirnya kelompok pencuri itu berhasil ditangkap.
Berdasarkan pemeriksaan awal, Tim VBSS berhasil mengamankan 25 ton Batubara dan barang bukti lainnya. Sebut saja KM Remung yang berhasil diamankan, 11 buah sekop, 2 buah senjata tajam jenis parang, dan 1 buah palu.
Selain itu, saat ini kedelapan pelaku sedang mendekap di tahanan KN. Kuda Laut-403. Hingga berita ini diturunkan, pelaku dan barang bukti dibawa ke Balikpapan, dengan tujuan menjauh dari wilayah kelompok pencuri.
MONITOR, Bogor - TNI Angkatan Udara menyelenggarakan kontes domba tingkat nasional bertajuk Pesta Patok di…
MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 184.495 kendaraan kembali ke wilayah…
MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan komitmennya dalam…
MONITOR, Jakarta - Ketua Badan Kerja Sama Antar-Parlemen (BKSAP) DPR RI Mardani Ali Sera, menyampaikan…
MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) memperingati Hari Kartini 2025 dengan menegaskan…
MONITOR - Di tengah kesibukan mengikuti International FGD on Blue Economy and Global Climate Change,…