MEGAPOLITAN

33 Anggota DPRD Depok Resmi Usulkan Interpelasi Soal KDS

MONITOR, Depok – Sebanyak 33 dari 50 anggota DPRD Depok resmi mengajukan surat usulan Hak Interpelasi terhadap Wali Kota Depok, Mohammad Idris, terkait program Kartu Depok Sejahtera atau KDS.

Surat usulan interpelasi dari 5 fraksi tersebut disampaikan langsung kepada Ketua dan Wakil DPRD Kota Depok pada rapat paripurna pembahasan laporan keterangan pertanggungjawaban (LKPJ), Selasa (17/05/2022).

Salah satu pengusul hak interpelasi dari Fraksi PKB-PSI, Babai Suhaimi mengatakan, dari 6 fraksi yang awalnya mendukung, sebanyak 1 fraksi atau 5 anggota DPRD enggan menandatangani usulan hak interpelasi kepada Wali Kota Depok, Mohammad Idris. Mereka adalah fraksi Demokrat-PPP.

“Kendati 5 orang anggota DPRD dari 1 fraksi itu, Demokrat-PPP tidak menandatangani interpelasi, interpelasi tetap jalan dan tetap sah,” kata Babai saat ditemui di Gedung DPRD Kota Depok, Selasa (17/05/2022).

Disebutkan Babai, berdasarkan tata tertib (tatib) DPRD Kota Depok, Hak interpelasi dapat diusulkan paling sedikit 7 anggota DPRD dan terdiri lebih dari 1 fraksi. Usulan interpelasi disampaikan kepada Ketua dan Wakil DPRD.

“Alhamdulillah, tadi yang menandatangani interpelasi itu sebanyak 33 anggota DPRD dari 5 fraksi, fraksi PDIP, fraksi Gerindra, fraksi Golkar, fraksi PAN dan fraksi PKB-PSI.”

“Jadi tidak menggugurkan jalannya interpelasi kendati ada 5 anggota DPRD yang tidak menandatangani usulan interpelasi,” pungkasnya.

Recent Posts

Garap Bisnis Konveksi di Bandung, Ketum Ansor: BUMA Pecah Telor

MONITOR, Bandung - Badan Usaha Milik Ansor (BUMA) mulai bergeliat dengan membuka usaha konveksi di…

50 menit yang lalu

Balai Kementan Punya Inovasi Layanan Uji Laboratorium, Tingkat Kepuasan Masyarakat Langsung Melejit

MONITOR, Makassar - Balai Besar Veteriner (BBVet) Maros memperketat standar pelayanan publik melalui sistem digital…

2 jam yang lalu

Tiga Terobosan Perdana Haji 2025, Terbuka, Efisiensi Hingga Kompetitif

MONITOR, Jakarta - Penyelenggaraan ibadah haji tahun 2025 mencatat sejarah baru dengan hadirnya tiga kebijakan…

12 jam yang lalu

Menuju Indonesia Emas 2045, Prof Rokhmin: Pelajar NU Harus Jadi Garda Terdepan Inovasi

MONITOR, Jakarta - Aula PCNU Kabupaten Cirebon penuh sesak oleh semangat muda, ratusan pelajar Nahdlatul…

19 jam yang lalu

Kementerian PU Pastikan Progres Pembangunan Sekolah Rakyat Sesuai Target

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) memastikan progres pembangunan dan renovasi fasilitas Sekolah Rakyat…

20 jam yang lalu

DPR: Tidak Pernah Ada Kejelasan Siapa Saja 113 Orang Penulis Ulang Sejarah Indonesia

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI Bonnie Triyana mendorong adanya transparansi dalam penulisan…

21 jam yang lalu