MEGAPOLITAN

Wali Kota Depok Siap-Siap! 38 Anggota DPRD Siap Pakai Hak Interpelasi

MONITOR, Depok – Anggota DPRD Kota Depok Fraksi PKB, Babai Suhaimi menyebut, sebanyak 38 dari 50 anggota DPRD Kota Depok akan tetap melayangkan hak interpelasi soal Kartu Depok Sejahtera atau KDS kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Depok.

Menurutnya, meski mosi tidak percaya terhadap Ketua DPRD Depok, TM Yusufsyah Putra dan kepada Pemkot Depok telah disampaikan pada rapat paripurna (10/05/2022) kemarin, namun hak interpelasi akan tetap dilakukan.

Seperti diketahui, mosi tidak percaya 38 anggota DPRD Depok dari 6 Fraksi non-PKS yang telah disampaikan pada Paripurna DPRD kemarin, menimbulkan banyak interupsi. Seluruh Fraksi seperti Gerindra, PDIP, Golkar, PAN, Demokrat-PPP, dan PKB-PSI silih berganti melayangkan interupsi sejak awal Rapat Paripurna hendak dimulai.

“(Hak interpelasi) akan kita lakukan, tetapi tidak dalam paripurna ini, mugkin dalam paripurna berikutnya,” kata Babai Suhaimi, saat ditemui gedung DPRD Depok, Selasa (10/05/2022).

Politisi PKB itu menegaskan, hak interpelasi yang bakal dilakukan terhadap Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok, Mohammad Idris dan Imam Budi Hartono tersebut, tidak hanya soal Kartu Depok Sejahtera saja. Namun mereka juga akan meminta keterangan terkait mutasi jabatan di lingkungan Pemkot Depok.

“Ada dua, KDS dan mutasi pegawai. Itu kan harus disampaikan dalam forum paripurna. Nanti Bamus akan menentukan kapan jadwal paripurnanya. Jadi hari ini, kita hanya menyampaikan mosi tidak percaya,” tuntas Babai.

Recent Posts

SETARA Institute: Pelibatan TNI dalam Penanggulangan Terorisme Ancam Supremasi Sipil dan Kepastian Hukum

MONITOR, Jakarta — Ketua Dewan Nasional SETARA Institute, Hendardi, menilai pelibatan Tentara Nasional Indonesia (TNI)…

1 jam yang lalu

Kementan Salurkan Vaksin LSD ke Jembrana, Lindungi Usaha Peternak Sapi

MONITOR, Jembrana — Kementerian Pertanian (Kementan) menyalurkan 400 dosis vaksin darurat untuk penyakit Lumpy Skin…

2 jam yang lalu

DPR Ingatkan Penugasan TNI Tak Boleh Kurangi Kuota Petugas Haji

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI, Dini Rahmania, menegaskan bahwa penugasan personel TNI/Polri…

2 jam yang lalu

Kemenag Raih Juara 1 Bulutangkis di HUT ke-54 KORPRI

MONITOR, Jakarta - Kontingen Bulutangkis Kementerian Agama berhasil menorehkan prestasi gemilang pada Kejuaraan Bulutangkis dalam…

3 jam yang lalu

Target Manufaktur 2026, Tumbuh 5,51 Persen dan Serap 218 Ribu Pekerja Baru

MONITOR, Jakarta - Di tengah dinamika perekonomian global yang masih diwarnai ketidakpastian, sektor industri manufaktur…

5 jam yang lalu

Menag Kunjungi Mesir, Indonesia Siap Jadi Lokasi Kampus Cabang Al-Azhar

MONITOR, Jakarta - Pemerintah Indonesia tengah menjajaki kerja sama strategis dengan Universitas Al-Azhar Kairo untuk…

8 jam yang lalu